10 Camilan Yang Rendah Kalori

access_time | label Lainnya

Makanan enak dan lezat apa makanan yang mengandung kalori tinggi? Iya, memang tidak semua makanan, tetapi umumnya makanan dengan rasa lezat mengandung berbagai bahan dan kandungan dengan kalori cukup tinggi. Meski tubuh juga membutuhkan kalori, namun jika jumlah yang masuk lebih banyak, hal ini bisa berakibat pada peningkatan berat tubuh. Dan sebaiknya mulai sekarang kalian beralih ke kudapan yang mengandung serat tinggi dan kaya nutrisi. Kita sekarang akan membahas cemilan yang rendah kalori nih. Simak penjelasannya.

1.      Nata de Coco

Nata de coco hanya memiliki kalori berkisar pada 1,8 kalori. Makanan ini mengandung banyak serat yang bermanfaat dalam membantu pencernaan.

2.      Es Krim yang rendah kalori

Es krim ini dibuat menggunakan kombinasi susu tanpa lemak, gula dan perasa. Tidak seperti pada es krim biasa, krim bukanlah bahan utama dalam es krim jenis ini dan hanya memiliki 100 kalori. Jadi hanya es krim tertentu saja.

3.      Kacang Almond 

Almond adalah pilihan camilan yang penting karena sangat bermanfaat untuk kesehatan, dapat menjaga kadar kolesterol dan mengurangi risiko diabetes. Almond pun hanya memiliki 98 kalori saja. Dan camilan ini cocok disimpan di meja kerja atau di dalam mobil lho.

4.      Popcorn tawar

Popcorn tawar tidak menambahkan mentega ataupun pemanis dalam proses pembuatannya. Sedikit garam masih bisa ditambahkan untuk meningkatkan rasa. Dan hanya memiliki 100 kalori nih.

5.      Blueberry Smoothie 

Buah blueberry kaya akan antioksidan yang efektif meredakan peradangan dalam tubuh, terutama setelah beraktivitas keras atau berolahraga. Dan hanya memiliki 98 kalori saja.

6.      Sereal gandum

Cocok banget ini untuk camilan yang dikonsumsi setelah berolahraga. Sereal ini pun hanya memiliki 70 kalori saja lho.

7.      Buah anggur

Anggur memiliki kandungan kalori dalam 1 cangkir hanya 62 kalori. Kadar air yang banyak itu akan membuat kenyang.

8.      Yoghurt dingin

Yogurt dapat menyehatkan sistem pencernaan, yoghurt juga kaya akan kalsium dan protein. Dan juga pada yogurt hanya memiliki 84 kalori.

9.      Salmon asap gulung

Salmon asap tinggi protein dan asam lemak. Keduanya berperan penting dalam proses regenerasi sel-sel tubuh setelah berolahraga. Dan dalam salmon asap hanya memiliki 55 kalori saja.

10.  Kismis.

Sering dijadikan campuran roti, dalam setiap 100 gramnya kismis mengandung 249 kalori dan mampu memenuhi 10 persen kebutuhan serat pada tubuh.

Nah, itulah beberapa camilan yang sangat rendah kalori ya. Semoga bermanfaat.

Tags

Penulis

Leny oktavya

Komentar