Cara Menghilangkan Jamur Kuku

access_time | label Tips & Trik

Jamur kuku sering kali membuat banyak orang resah. Sebab tak hanya mengganggu penampilan, jamur kuku juga dapat mengeluarkan bau yang tak sedap, sehingga mengurangi rasa percaya diri. Tapi kalian bisa nih menghilangkan Jamur Kuku dengan mudah dan sederhana. Mau tahu? Simak penjelasannya dibawah ini:

1.      Dengan Menggunakan Minyak Lavender

Minyak lavender memiliki sifat antiseptik yang tidak hanya mencegah iritasi kulit, tetapi juga meredakan infeksi jamur kuku.

2.      Dengan Obat Antijamur Oral

Obat antijamur oral, seperti terbinafine dan itraconazole bisa membantu mengganti kuku lama yang sudah terinfeksi jamur dengan lapisan kuku baru yang tumbuh perlahan.

3.      Dengan Obat Krim Kuku

Obat ini juga bisa mengatasi jamur kuku. Biasanya, dokter akan mengoleskan kuku yang terinfeksi setelah direndam.

4.      Dengan menggunakan Bawang Putih

Bawang putih mengandung senyawa allicin dan ajoene yang memiliki sifat antijamur dan antimikroba. Senyawa alami tersebut dipercaya dapat mengobati masalah jamur kuku.

5.      Dengan menggunakan Baking Soda

Baking soda dapat membantu mengurangi kelembapan pada jari-jari kaki dan menetralisir bau kaki yang disebabkan oleh jamur. Selain itu, kalian juga bisa merendamkan kaki ke dalam baskom berisi campuran air dan baking soda selama beberapa saat. Cara ini juga ampuh mengobati infeksi jamur kuku.

6.      Dengan Cuka Apel

Cukup apel ini mampu menciptakan lingkungan asam yang tidak ramah untuk jamur. Cara menggunakan cuka apel cukup singkat kok. Pertama, tambahkan cuka apel ini dengan air hangat untuk merendam kaki selama tiga puluh menit, lakukan dua kali per hari.

7.      Dengan Obat Poles Kuku

Obat antijamur, seperti ciclopirox bisa digunakan untuk mengatasi jamur kuku. Dokter biasanya akan memberikan dengan dosis satu kali sehari. Jangka waktu penggunaan obat ini bisa mencapai satu tahun.

8.      Dengan Minyak Zaitun

Minyak zaitun merupakan obat jamur kuku alami yang mengandung bahan antijamur dan antimikroba. Baik dalam bentuk minyak maupun salep, keduanya bisa kok digunakan untuk mengatasi infeksi jamur.

9.      Dengan Menggunakan Tepung Jagung

Obat jamur kuku alami yang satu ini pada dasarnya mengandung jamur. Namun jangan khawatir, jamur tersebut tidak berbahaya dan justru membantu melawan infeksi jamur dalam tubuh. Cara ini dinilai ampuh untuk mengatasi jamur kuku yang Anda alami.

Itulah beberapa cara menghilangkan Jamur Kuku yang bisa kalian ketahui. Semoga bermanfaat ya.

Tags

Penulis

Leny oktavya

Komentar