Cara Membuat Telur Asin

access_time | label Tips & Trik

Ada dua cara membuat telur asin. Anda dapat membuatnya secara tradisional maupun modern. Yang terutama adalah anda harus memilih kualitas telur yang bagus serta memprosesnya dengan benar

1 Cara membuat telur asin dengan batu bata atau abu gosok

Bahan:

  1.       1 buah ember

  2.       1 liter air

  3.       500 g garam

  4.       12 butir telur bebek

  5.       4 buah batu bata “hancurkan hingga benar benar lembut”

Cara membuatnya:

1.       Rendam telur dalam air selama 2 menit. Jika ada telur yang mengapung, buang saja, karena telur itu tidak bagus.

2.       Kemudian bersihkan telur hingga bersih. Hati hati membersihkanya agar kulit tidak pecah atau retak

3.       Anda bisa memilih mengamplasnya atau tidak. Cara ini dilakukan agar garam dapat lebih mudah meresap karena pori pori telur terbuka. Keringkan telur

4.       Campurkan remukan batu bata yang sudah benar benar halus dengan air. Aduk rata. Jangan sampai encer. Bentuk hingga seperti pasta

5.       Masukan garam. Aduk lagi, anda bisa mengaduknya menggunakan tangan atau spatula.

6.       Lumuri telur dengan tanah sampai menggumpal seperti tanah liat atau batu. Kira kira hingga ketebalan mencapai 3cm

7.       Masukan kedalam ember satu per satu

8.       Taburi lagi telur yang sudah dilumuri tanah dengan batu bata lagi secukupnya.

9.       Diamkan selama 14 hari

10.   Setelah proses selesai. Rebus telur dengan api kecil selama 1 jam, jangan sampai air mendidih agar tidak merusak telur.

11.   Bisa juga dengan cara dikukus dengan waktu yang sama

12.   Telur asin siap disajikan

 

2 Cara membuat telur asin dengan air garam

Bahan:

1.       1 liter air

2.       12 butir telur bebek

3.       1 buah toples yang dapat ditutup rapat

4.       500 g garam

Cara Membuatnya:

1.       Rendam telur dalam air selama 2 menit. Jika ada telur yang mengapung, buang saja, karena telur tidak bagus

2.       Kemudian bersihkan telur hingga bersih. Hati hati membersihkanya agar kulit tidak pecah atau retak

3.       Anda bisa memilih mengamplasnya atau tidak. Cara ini dilakukan agar garam dapat lebih mudah meresap karena pori pori telur terbuka.

4.       Larutkan garam dalam air. Aduk hingga benar benar larut. Masukan dalam toples yang dapat ditutup rapat.

5.       Masukan telur perlahan lahan. Pastikan semua telur teremdam. Beri jarak 2 cm dari permukaan.

6.       Rendam selama 10-12 hari

7.       Jika ingin rasa lebih asin rendam hingga maksimal 42 hari atau 6 minggu

8.       Selama proses perendaman, jauhkan dari cahaya matahari

9.       Setelah proses perendaman selesai. Rebus air dengan api kecil. Jangn sampai air mendidih agar telur tidak rusak. Rebus selama 1 jam

10.   Bisa juga dengan cara dikukus dengan waktu yang sama

11.   Telur asin siap disajikan

Tags

Penulis

CASPER
SMK TAURUS

Artikel Terkait

Komentar