Peringkat Naik, UNS Jadi Kampus ke-8 Terbaik di Indonesia Versi 4ICU

access_time | label Berita

UNS – Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta memperoleh peringkat ke-8 kampus terbaik di Indonesia versi 4 International Colleges and Universities (4ICU) pada Agustus 2020. Peringkat tersebut mengalami kenaikan, karena pada Januari 2020 lalu, peringkat UNS versi 4ICU diurutan ke-23.

Rektor UNS, Prof. Jamal Wiwoho mengatakan bahwa pemeringkatan itu sifatnya dinamis, sehingga bisa naik maupun turun. “Saya sangat bersyukur peringkat UNS versi 4ICU mengalami kenaikan dibanding periode sebelumnya. Pada Januari 2020, 4ICU kita peringkat 23. Kemudian pada Agustus 2020 ini, 4ICU kita naik menjadi peringkat ke-8,” ujar Prof. Jamal, Kamis (6/8/2020).

Prof. Jamal mengucapkan terima kasih kepada penanggungjawab di masing-masing pemeringkatan yang telah melakukan evaluasi, sehingga pada periode Agustus 2020 ini pemeringkatan 4ICU UNS meningkat.

“Jadi ada paramater di setiap pemeringkatan dan sudah ada PIC nya. Kemudian ketika pemeringkatan itu keluar, maka akan dievaluasi oleh masing-masing PIC nya. Jadi kira-kira kekurangannya apa bisa dilakukan perbaikan,” imbuhnya.

Dikutip dari laman www.4icu.org, 4ICU merupakan suatu mesin pencari dan direktori yang melakukan penilaian berdasarkan kepopuleran situs yang dimiliki oleh sekitar 11.606 perguruan tinggi di seluruh dunia yang telah terakreditasi dan tersebar dalam 200 negara. Terdapat lima kriteria yang dipakai sebagai parameter. Lima kriteria tersebut adalah Google Page Rank, Alexa Traffic Rank, Majectic Seo Referring Domain, Citation Flow, dan Majestic Seo Trust Flow. Google Page Rank merupakan kriteria perangkingan yang mempertimbangkan jumlah halaman yang muncul di laman Google, sedangkan Alexa Traffic Rank menentukan peringkat berdasarkan tingkat yang bisa diakses. Majestic SEO Referring Domains merupakan kriteria terkait dengan isi, Majestic Seo Citation Flow adalah sejauh mana karya-karya UNS dikutip, dan terakhir Majestic Seo Trust Flow adalah kriteria terkait dengan karya yang dikutip merupakan suatu yang baik, benar, dan terpercaya.

“Saya berharap semoga peringkat 4ICU UNS terus meningkat. Tidak hanya 4ICU, namun juga pemeringkatan UNS lainnya bisa meningkat,” harap Prof. Jamal. Humas UNS

Reporter: Dwi Hastuti



Sumber : https://uns.ac.id/id/uns-update/peringkat-naik-uns-jadi-kampus-ke-8-terbaik-di-indonesia-versi-4icu.html

Tags

Penulis

Berita Kampus
Namaku Tom, saya akan memberikan informasi/ berita seputar kampus yang ada di Indonesia

Artikel Terkait

Komentar