Faedah Nonton Drakor(?)

access_time | label Lainnya
  1. Melatih kepekaan emosi diri, dlam drama tentu ada konflik-konflik yang membuat kita ikut terhanyut akan emosi yang ada didalamnya, dan tentu bagi yang baru-baru ini menonton drama dapat membuat kita semakin peka akan emosi dari masing-masing individu di dunia ini.
  2. Hiburan untuk diri, banyak macam hiburan yang kita bisa pilih, dan menonton drama korea dapat kita pilih sebagai salah satu alternatif mengeluarkan diri dari rasa kebosanan.
  3. Dapat menjadi inspirasi diri, tentu banyak macam genre drama yang disediakan, dan dari sekian drama kita bisa jadikan inspirasi untuk hidup ini. Dalam sebuah drama, tentu memiliki nilai-nilai kehidupan yang patut kita terapkan.
  4. Memperluas wawasan, wawasan dan informasi kita dapat semakin bertambah dengan menonton drama korea. Kita jadi mengenal bagaimana hidup di luar negeri dan teknologi yang berkembang disana
  5. Daya imajinasi yang kian baik, dengan menonton drama korea, kita dapat semakin berimajinasi dengan baik dan luas.

Dan itulah manfaat dari drama yang dapat kita ambil sisi baiknya. Semoga Anda menyukainya

Tags

Penulis

Anggun Prastiwi
SMK NEGERI 2 KARANGANYAR

Artikel Terkait

Komentar