MITOS DAN KEINDAHAN GUNUNG GAMPING

access_time | label Berita
MITOS DAN KEINDAHAN GUNUNG GAMPING

 

Berwisata tak harus ke tempat yang biasa dikunjungi khalayak umum. Tak ada salahnya mencoba berkunjung ke tempat yang belum banyak di kenal orang. Salah satunya di Gunung gamping yang terletak di Desa Bandar Dawung, Tawangmangu, Karanganyar. Gunung gamping ini merupakan sebuah bukit dan masih menyimpan kekayaan alam yang bias dimanfaatkan, yaitu batu gamping.

Sebelum kalian lanjut ke indahan gunung Gamping,kalian juga harus tahu sejarah/fakta atau mitos di balik gunung Gamping,gunung Gamping yang kaya akan batu gamping yang bisa dimanfaatkan untuk berbagai batu hiasan dan juga bisa buat pupuk organik(bubuk dari batu tersebut). Dengan kekayaan batu gamping tersebut tidak mungkin itu hanya tanah bisa. Dan muungkin menutut saya itu adalah kumpulan dari fosil fosil hewan, entah hewan laut/hewan hutan setempat saya kurang tahu. Konon menuryt cerita pewayangan itu adalah otak dari salah satu wayang yang konon telah berkelahi dengan Raden Gatotkaca di pringgondani.

Menikmati matahari terbit dan tenggelam dari atas puncak bukit bisa jadi sensasi tersendiri. Ditambah hamparan sawah yang luas dari atas ketinggian sangat memukau. Akses jalan yang sangat ekstrem serta jarak yang memakan waktu jadi tantangan yang harus dilalui. Untuk mencapai puncak Gunung gamping, pengunjung harus berusaha keras, karena pengunjung harus mendaki bukit terlebih dulu sebelum sampai puncak. Termasuk melewati area pertambangan batu gamping. Aktivitas pertambangan masih bisa ditemui disana, dengan menggunakan alat tradisional. Jalur pedakian yang dilewati cukup sulit dan berbahaya. Karena itu pengunjung disarankan membawa sandal atau sepatu gunung untuk safety.

 


 

Namun sebelum sampai ke puncak, ada beberapa spot menarik yang bias dijadikan tempat untuk berfoto ria. Lekukan-lekukan bekas penambangan menjadi keindahan dan keunikan tempat wisata tersebut. Setelah sampai di puncak Gunung gamping, pengunjung akan disuguhi pemandangan yang masih asri dan sejuk. Bagi para pecinta fotografi, tentunya akan menemukan spot untuk mengabadikan momen bersama kerabat maupun orang terdekat. 

 

Tags

Penulis

foto joni saputra
joni saputra
SMKN MATESIH

Artikel Terkait

Komentar