Pentingnya Sayur bagi Tubuh

access_time | label Berita

Sayur sangat dibutuhkan oleh tubuh karena sayur-sayuran banyak mengandung vitamin,mineral dan serat yang dibutuhkan. Makan sayur sebenarnya keharusan bagi kita untuk melengkapi Empat sehat lima sempurna. Makan sayur-sayuran lebih sehat daripada kita makan-makanan yang mengandung lemak dan kolestrol yang nantinya akan meyebabkan penyakit bagi tubuh apabila kita tidak bisa menyeimbanginya dengan sayur. Mengkonsumsi sayur secara rutin juga mengajarkan pola hidup yang sehat.

Berikut ini peranan penting sayur untuk kesehatan tubuh :

  1. Melancarkan Pencernaan : Dengan mengkonsumsi sayuran sistem pencernaan faktor pelancarnya yaitu ada banyak serat alami pada seluruh bagian sayur tersebut.Hal ini menjadikan usus terhindar dari sumbatan, sehingga sisa makanan dapat dibuang secara maksimal
  2. Rendah Lemak : Sayur-sayuran berasal dari tumbuhan yang otomatis dari alam tanpa diolah dan memiliki kadar lemak yang rendah dan juga melancarkan sirkulasi darah
  3. Menurunkan Kolestrol : Sumber makanan yang sangat penting untuk menurunkan kolesterol tinggi, yaitu sayur karena yang mengkonsumsi sayur secara rutin maka akan menurunkan kolestrol
  4. Meningkatkan Kecerdasan Otak : Selain menyehatkan, sayur-sayuran juga membantu untuk mencerdaskan otak kita, karena didalam sayur banyak mengadung vitamin, serat, zat besi, dan omega 3 yang membantu kinerja otak kita.
  5. Membantu Menurunkan Berat Badan : Sayuran sangat membantu bagi mereka yang mempunyai berat badan melebihi ideal dikarenakan sayur yang alami banyak mengandung serat untuk mengurangi lemak dari tubuh serta menurunkan kolestrol.

Tags

Penulis

Aan ayu saputri
SMK WIKARYA KARANGANYAR

Artikel Terkait

Komentar