Logo Eventkampus
Akademi Analis Kesehatan Putra Jaya Batam
Akademi Analis Kesehatan Putra Jaya Batam

Sejarah dan Pendiri Akademi Analis Kesehatan Putra Jaya Batam

Akademi Analis Kesehatan Putra Jaya Batam adalah kampus yang bergerak dalam bidang laboratorium klinik yang merupakan Akademi Analis Kesehatan pertama di provinsi Kepulauan Riau.

Akademi Analis Kesehatan Putra Jaya Batam didirikan pada tahun 2008 oleh Yayasan Putra Jaya Batam yang dipimpin oleh Pembina, H. Winarto dan Ketua Yayasan, Hj. Yuliati.

Beliau berdua sejak tahun 1995 sudah bergerak dibidang kesehatan yaitu distributor alat kedokteran dan laboratorium dengan nama PT. Multilab Batam Raya, yang mana alat laboratorium yang disuplai untuk labor rumah sakit, klinik, dan puskesmas diseluruh Provinsi Kepulauan Riau. Dengan pengalaman dibidang pengadaan alat laboratorium itu, maka beliau mendirikan Akademi Analis Kesehatan Putra Jaya Batam dengan tujuan supaya pelanggan rumah sakit, klinik, dan puskesmas yang perlu tenaga analis bisa disediakan oleh yayasan. Karena sampai tahun 2008 hanya ada lulusan SMAK (Sekolah Menegah Analis Kesehatan) yang bekerja dirumah sakit, klinik dan puskesmas. Sedangkan peraturan pemerintah untuk tenaga analis atau dibagian pelayanan dirumah sakit, klinik, dan puskesmas minimal lulusan D3. Untuk itu, dengan keterbatasan ilmu, pihak yayasan melakuka kerjasama (MoU) dengan fakultas kesehatan masyarakat Universitas Diponegoro, Semarang dalam bentuk bantuan teknis pembinaan dan pengembangan pendidikan pada program studi analis kesehatan. Supaya Akademi Analis Kesehatan Putra Jaya Batam memiliki standar perguruan tinggi yang ada di daerah Jawa, terutama perguruan tinggi negerinya.

 

KONTAK

Telepon  :   (0778) 326-049 / 081277207900 (Tya) / 082173034583 (Yudha)

Fax         :   (0778) 323-977

E-Mail     :   [email protected]

Peta Lokasi Akademi Analis Kesehatan Putra Jaya Batam