Logo Eventkampus
Sma negeri 4 bekasi
Sma negeri 4 bekasi
Akreditasi
NPSN
Status Sekolah
Jenjang Pendidikan

SMA Negeri 4 Kota Bekasi adalah Sekolah Menengah Atas Negeri yang berkedudukan di Jl. Cemara Permai, Bekasi Utara, Jawa Barat dan berkode pos 17124. Sekolah ini berdiri pada 25 tahun silam. Standar Kurikulum yang di pakai adalah Kurtilas"Kurikulum Dua Ribu Tiga Belas"

SEJARAH SEKOLAH

SMA Negeri 4 Bekasi dirintis mulai pada tahun pelajaran 1987/1989 yang merupakan kelas jauh dari SMA Negeri 1 Bekasi. Di awal rintisan waktu itu baru terbentuk tiga kelas dengan jumlah siswa ± 136 siswa dengan jumlah guru tetap 5 (lima) orang dan Bpk. Drs. Maman sebagai kepala SMA Negeri 1 merangkap kepala sekolah kelas jauh dimana Ibu Beah Sulbiah, BA menjadi Pelaksana Harian (PLH). Waktu itu pelaksanaan Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) masih menggunakan fasilitas ruang belajar SMP Negeri 4 Bekasi.

Tahun pelajaran 1988/1999 lokasi belajar dipindah ke SMAN 1 Bekasi Jl. KH. Agus Salim Bekasi Timur sebagai sekolah induk dan kegiatan belajar mengajar dilaksanakan siang hari. Status kelas jauh disandang oleh SMAN 4 Bekasi hingga lima angkatan. Dalam perjalanannya sebagian siswa pernah menempati ruangan belajar SMA Harapan Jaya (HARJA) yang berlokasi di belakang SMAN 1 Bekasi karena kurangnya ruang belajar pada sekolah induk.

Tahun 1991 terjadi pergantian Kepala Sekolah dari Bpk. Drs. Maman ke Bpk. Drs. H Sudarsono, pada periode ini tepatnya tahun 1992 bangunan SMAN 4 Bekasi mulai berdiri yang berlokasi di PERUMAHAN HARAPAN JAYA Bekasi Utara yang terdiri dari :  5 ruang belajar, ruang guru, runag TU, ruang Kepala Sekolah dan ruang BP di atas tanah ± 5600 m2. Tahun 1994 SMA Negeri 4 Bekasi mendapat bangunan sebanyak 6 ruang belajar dan 1 ruang laboratorium IPA dari Pemerintah DKI Jakarta yang diresmikan dan diserahterimakan dari Gubernur DKI Jakarta Bpk. Suryadi Sudirja ke Gubernur Jawa Barat Bpk. R. Nuriana.

Sarana Prasarana

  1. Laboratorium Biologi
  2. Laboratorium Kimia
  3. Laboratorium Fisika
  4. Laboratorium Komputer / TI
  5. Laboratorium Multimedia
  6. Laboratorium Bahasa
  7. Ruang Audio Visual
  8. Studio Musik
  9. Laboratorium Kesenian / Sanggar Seni sman4kotabekasi Art
  10. Hotspot Area
  11. Gedung Serba Guna / Aula
  12. Sarana Olahraga (Lapangan Bulu Tangkis, Lapangan Basket, dan Lapangan Sepak Bola)
  13. Perpustakaan
  14. Ruang Kesehatan/UKS
  15. Musholla Baitul Ilmi dan Salsabila
  16. Ruang OSIS dan MPK
  17. Garasi dan Tempat Parkir
  18. Kantin (Food Court)
  19. Koperasi Siswa
  20. Taman dan Gazebo

Visi & Misi

a.    V i s i

       Cerdas, Kompetitif, Religius dan berbudaya lingkungan

 b.   M i s i

1.  Menumbuhkan penghayatan terhadap ajaran agama yang dianut, sehingga warga sekolah memiliki kearifan dan kepedulian yang tinggi untuk mengamalkannya dalam kehidupan bermasyarakat.

2.  Menerapkan manajemen partisipatif yang melibatkan warga sekolah.

3.  Mengembangkan kinerja personal yang profesional, kreatif dan inovatif dalam pencapaian peningkatan sumber daya manusia yang berkualitas.

4.  Mengimplementasikan kurikulum sekolah sesuai dengan tujuan pendidikan Nasional.

5.  Memberdayakan sarana, prasarana dan dana yang ada secara efektif dan efisien.

6.  Mengembangkan perpustakaan sekolah yang representatif menuju digital library dan mengoptimalkan fungsinya dalam kegiatan belajar mengajar.

7.  Menumbuhkan budaya unggul dan kompetitif secara intensif dalam bidang akademik dan non akademik.

8.  Mengembangkan pembelajaran yang mengintegrasikan pendidikan keagamaan, pendidikan karakter bangsa, seni budaya serta lingkungan hidup.

9.  Menghasilkan lulusan yang berkarakter/berbudi pekerti luhur serta menguasai ilmu pengetahuan teknologi

 

Identitas

Nama : Sma negeri 4 bekasi
NPSN :
Alamat :
Kode Pos :
Desa/ Kelurahan :
Kecamatan/ Kota (LN) : -
Kab.-Kota/ Negara (LN) : -
Propinsi/ Luar Negeri (LN) : -
Status Sekolah :
Waktu Penyelenggaraan :
Jenjang Pendidikan :

Dokumen dan Perijinan

Naungan :
No. SK. Pendirian :
Tanggal SK. Pendirian :
No. SK. Operasional :
Tanggal Mulai SK Operasional :
Tanggal Akhir SK Operasional :
File SK Operasional :
Akreditasi :
No. SK. Akreditasi :
Tanggal SK. Akreditasi :
No. Sertifikasi ISO :

Peta Lokasi Sma negeri 4 bekasi