Logo Eventkampus

Salah satu grup musik death metal terbaik Indonesia yang berasal dari bali yang bernama Parau. Mereka meramu ketukan metalcore dipadu dengan unsur death metal dengan kualitas sound yang baik, komposisi musik Parau menarik dan membuat album pertama mereka diperhitungkan dibelantika musik tanah air juga menjadi salah satu grup band metal kebanggaan bali.

Pada awal kiprahnya Parau yang terbentuk pada September 2002 ini banyak dipengaruhi oleh band Hardcore seperti Rykers, Hatebreed, Earth Crisis, Strife dan Morning Again. Seiring waktu, melalui jam terbang manggung yang makin padat, pelan tapi pasti unsur Metal mulai merasuki orbit musik Parau. Sempat mengalami beberapa kali pergantian personil, justru membuat Parau makin kuat dan matang dalam berkarya. Terobosan baru pun dilakukan dengan memberikan unsur - unsur metal untuk memperkaya musik Parau

Eksistensi band - band seperti MotorheadDragon ForceSlayerArk AngelPanteraAll Shall PerishBlack Dahlia MurderLamb of GodNecrophagist hingga Faceless, sangat berpengaruh pada musik pribadi masing-masing personel sampai akhirnya Parau benar - benar bertransformasi menjadi band Metal. Selain itu musik Parau juga dikemas dengan taste masing - masing personil sehingga menghasilkan musik dengan distorsi berat dan beat menghentak yang dapat membangkitkan adrenalin yang enak untuk didengar dan dinikmati. 

Resep Metal racikan Parau bisa dikategorikan cukup spesifik, penulisan lirik yang peka dan cerdas, berpondasi pada “Tri HitaKarana” (hubungan horizontal antar sesama manusia, manusia dengan alam, serta vertikal antara manusia dengan Sang Pencipta). Dalam penciptaan lagu dan aksinya diatas panggung Parau banyak menyuarakan pesan – pesan moral, kepedulian terhadap kehidupan sosial manusia dan lingkungan hidup. Parau peka terhadap realita situasi dan kondisi roda kehidupan manusia di dunia merupakan bahan utama bagi Parau dalam penciptaan lagu sebagai respon kepedulian terhadap jalannya kehidupan.