Acara ini adalah acara kedua yang diadakan oleh DPM Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Esa Unggul.
Dalam acara kali ini, kami menghadirkan pembicara yang kompeten di bidangnya. Acara ini ada 3 termin. Termin pertama sosialisasi empat pilar kebangsaan dari Ketua MPR RI, Termin kedua adalah talkshow tentang pengoptimalan penggunaan empat pilar kebangsaan dalam kehidupan sehari-hari dan termin terakhir adalah training/pelatihan pembuatan Undang-undang dari Direktur perancangan pembuatan perundang-undang RI dan Ketua YLBHI bidang advokasi.
Tema acara ini: Sosialisasi empat pilar kebangsaan dalam rangka mencetak legislator muda yang aspiratif.
Jadi, diharapkan setelah acara ini peserta mengetahui peran dari adanya empat pilar kebangsaan dan cara mengoptimalkan penggunaannya baik dari pandangan mahasiswa maupun orang umum, melalui anggota legislatif negara