Logo Eventkampus
Focus Group Discussion dengan tema “ Kompetensi Mahasiswa Hukum Universitas Terbuka Dalam Era Kebangkitan Hukum dan Era Digitalisasi Hukum Indonesia ”.
Kategori
Lain-lain
date_range
Tanggal Event
25 Feb 2018 - 25 Des 2017
access_time
Jam Event
08:00 - 13:00
place
Tempat
Ruang Auditorium ( Serba Guna ) FMIPA Jalan Cabe Raya, Pondok Cabe Pamulang Tangerang , Kota Tangerang Selatan

Menjadi Mahasiswa adalah salah satu dambaan setiap pelajar yang telah lulus SMA dimana mereka akan mencapai suatu tingkat keilmuan yang lebih dari saat di bangku SMA dan mendekati terhadap impian yang akan diraih. Kendala mahalnya sekolah, mutu, lokasi dan biaya akademi lainnya menyebabkan ketidakmampuan untuk membayar dan proses belajar akademis lainnya. Pemerintah menjawab semua tantangan tersebut dengan mendirikan Universitas Terbuka. Universitas Terbuka (UT) adalah Perguruan Tinggi Negeri ke-45 di Indonesia yang diresmikan pada tanggal 4 September 1984, berdasarkan Keputusan Presiden RI Nomor 41 Tahun 1984. UT memiliki 4 Fakultas, yaitu Fakultas Ekonomi (FEKON), Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP), Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA), Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) untuk jenjang Diploma dan Sarjana. Sejak tahun 2004, UT membuka jenjang Magister pada Program Pascasarjana. Jumlah Mahasiswa Registrasi Universitas Terbuka masa 2017.2 sebesar 287.823 data diambil pada 2 Desember 2017 diaksess dari http://www.ut.ac.id/ut-dalam-angka. UT sebagai pelopor pendidikan jarak jauh terus memberikan fasilitas dan meningkatkan kualitas guna menghasilkan lulusan yang berguna dan siap bertanding di era digital ini. Sebagaimana kita ketahui, berdasarkan Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 81 Tahun 2014 tentang ljazah, Sertifikat Kompetensi, dan Sertifikat Profesi Pendidikan Tinggi, dalam Pasal 5, disebutkan bahwa ijazah diberikan kepada lulusan perguruan tinggi disertai paling sedikit dengan Transkrip Akademik dan Surat Keterangan Pendamping ljazah (SKPI). Berdasarkan ketentuan tersebut yang mulai diberlakukan terhitung tanggal diundangkan yaitu 21 Agustus 2014, perlu kesiapan untuk dapat mengimplementasikan ketentuan tersebut kepada mahasiswa yang akan lulus pada semester genap tahun 2014 diakses dari http://www.kopertis12.or.id/2014/12/19/suratketerangan-pendamping-ijazah-skpi.html Berkaitan dengan hal tersebut, Kami dari Unit kerja Mahasiswa (UKM) Komunitas Mahasiswa Hukum (KOMASKUM) akan mengadakan kegiatan Focus Group Discussion dengan tema “ Kompetensi Mahasiswa Hukum Universitas Terbuka Dalam Era Kebangkitan Hukum dan Era Digitalisasi Hukum Indonesia ”. Kegiatan tersebut diharapkan dapat menjadi salah satu titik bangkit kemajuan Prodi Ilmu Hukum agar dapat bersaing dengan jurusan lain, bahkan dapat bersaing dengan Prodi Ilmu Hukum di Universitas lain. 

TUJUAN

1. Sebagai Sarana Pembelajaran bagi Mahasiswa 2. Memberikan pemahaman terhadap cara Berdiskusi dengan baik. 

3. Sebagai wadah untuk memperkenalkan dunia hukum dan Lawyers 

4. Sebagai sarana mempererat tali persaudaraan antar mahasiswa,fakultas maupun universitas lain 5. Menunjukkan eksistensi Komunitas Mahasiswa Hukum UT sebagai lembaga kemahasiswaan yang peduli terhadap nasib bangsa melalui upaya pendekatan dan pengabdian terhadap setiap manusia pada umumnya dan mahasiswa pada khususnya.

NAMA KEGIATAN

Kegiatan ini disajikan dalam bentuk Focus Group Discussion dengan tema “ Kompetensi Mahasiswa Hukum Universitas Terbuka Dalam Era Kebangkitan Hukum dan Era Digitalisasi Hukum Indonesia ”. 

SASARAN KEGIATAN

Kegiatan yang diselenggarakan oleh Unit Kegiatan Mahasiswa - Komunitas Mahasiswa Hukum Universitas Terbuka Jakarta ( UKM – KOMASKUM – UT ) ini merupakan Focus Group Discussion yang pertama kalinya diadakan oleh UKM KOMASKUM. Dimana sasaran dari kegiatan ini adalah untuk lebih memperkenalkan Program Studi Ilmu Hukum di lingkungan Universitas Terbuka khususnya dan masyarakat luar pada umumnya. Sekaligus sebagai salah satu media pembelajaran dengan mengangkat satu tema yang dihadiri oleh beberapa narasumber ahli yang kompeten di bidangnya dari kalangan internal yang dikemas dalam bentuk Focus Group Discussion. Selain dari pada itu sasaran kegiatan dari tema yang diangkat pada Focus Group Discussion juga bertujuan agar para lulusan Prodi Ilmu Hukum di UT mendapatkan pembelajaran agar mampu menyusun dan mempraktikan konsep-konsep hukum baik dalam skala daerah, nasionaldan internasional maupun dalam hubungan individual, kolektif dan masyarakat pada umunya, guna mewujudkan kepastian hukum yang berkeadilan. Dan juga diharapkan mempunyai kemampuan menganalisa serta memecahkan masalah-masalah hukum yang aktual. Dan kemampuan mengembangkan Ilmu Hukum sesuai kebutuhan yang dihadapi.

PEMBICARA 

1. Prof. Daryono. MH., M.A., Ph.D. (Dekan FHISIP UT) 

2. Dewi Mutiara, S.H.,M.T. 

(Ketua Program Studi Ilmu Hukum UT) 

3. Dr. Iyus YL Tobing ,S.H., M.B.A., M.M. 

( Dosen UT sekaligus Praktisi) 

4. Jimmy Agung Silitonga, S.H.,M.H.,M.si 

( Dosen UT) – Moderator

UNDANGAN

1. Seluruh Akademisi dan Mahasiswa dari Universitas Terbuka 

RESUME

Resume Diskusi Publik ini akan disampaikan kepada: ï‚· Dekan Fakultas Hukum Universitas Terbuka ï‚· Kepala UPBJJ Jakarta Universitas Terbuka

WAKTU DAN TEMPAT 

Hari & Tanggal : Minggu, 25 Februari 2018 

Waktu : 08’ 00 s.d 13’ 00 WIB 

Tempat : Ruang Auditorium ( Serba Guna ) FMIPA Jalan Cabe Raya, Pondok Cabe Pamulang Tangerang

1.Registrasi Focus Group Discussion 

10 Januari 2018 s.d 23 Februari 2018  

dan Registrasi Online :   https://goo.gl/forms/J6Gtg7HTkdQgHRpi1

2.Pelaksanaan       :    Minggu, 25 Februari 2018

PENUTUP 

Demikian proposal ini kami buat. Semoga acara ini dapat bermanfaat dan berjalan dengan baik sesuai dengan tujuan yang telah ditetapkan. Oleh karena itu, kami selaku panitia mengharapkan bantuan dan partisipasi dari semua pihak karena setiap bantuan yang diberikan akan sangat berarti bagi kelancaran dan kesuksesan acara ini. Akhir kata, kami ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang bersedia membantu jalannya acara ini. Semoga Tuhan Yang Maha Esa selalu memberikan ridho dan rahmat-Nya kepada kita semua dan memberikan kemudahan terhadap jalannya acara ini.

 

 

Tags

Tiket

mahasiswa
Rp 50.000
-

* Silahkan login terlebih dahulu untuk membeli tiket

Login

Event Lain-lain lainnya

JELAJAHI BUMI PARA PETINGGI - SEHARI di KARANGANYAR
Lain-lain
date_range 24 - 24 Nov 2022
access_time 08:00 - 21:00
place Kemuning, Ngargoyoso
POSE FKIP 2024
Lain-lain
date_range 03 - 07 Feb 2024
access_time 08:00 - 16:00
place Universitas Pakuan
FASILKOM FEST
Lain-lain
date_range 30 Nov 2023 - 21 Jan 2024
access_time 08:00 - 16:00
place UPN Jatim
SAGITA 2023!
Lain-lain
date_range 15 - 16 Des 2023
access_time 08:00 - 16:00
place Parahyangan Catholic University

Komentar