Alasan Mengapa Orang Malas Bergerak

access_time | label Lainnya

  Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menyebutkan, kurangnya aktivitas fisik termasuk dalam atribut peringkat keempat tertinggi setelah hipertensi, diabetes, dan merokok. Namun sayangnya, tidak semua orang sadar akan pentingnya melakukan aktivitas fisik tersebut. 

      Spesialis dokter menerangkan faktor cuaca dan takut cedera menjadi dua di antara faktor yang menyebabkan seseorang malas beraktivitas fisik. Tak hanya dua faktor tersebut, ia juga menyebutkan lima faktor lainnya, di antaranya sebagai berikut:


1. Kurang Motivasi

Kurangnya motivasi dari dalam diri seseorang untuk melakukan aktivitas fisik menjadi hal pertama mengapa seseorang malas untuk bergerak.


2. Tidak Punya Waktu

Rutinitas padat yang dimiliki sebagian banyak orang membuat seseorang hampir tidak memiliki waktu untuk melakukan aktivitas fisik. Namun, menurut dokter, jika seseorang ingin memulai gaya hidup sehat sebenarnya dia bisa melakukan hal sederhana seperti mulai menggunakan kendaraan umum daripada kendaraan pribadi. 


3. Pengaruh Media Sosial

Tak dipungkiri lagi, media sosial menjadi salah satu faktor yang membuat orang malas bahkan lupa. Bagaimana tidak, tanpa sadar banyak orang bisa menghabiskan waktu hanya dengan melakukan aktivitas di dunia maya tanpa bergerak.


4. Kurang Berenergi

Padatnya aktivitas sehari-hari yang dilakukan membuat seseorang malas untuk bergerak dengan alasan kurang memiliki energi. 


5. Kurangnya Fasilitas Olahraga

Sebenarnya kita bisa melakukan aktivitas di mana saja. Misalnya angkat beban bisa manfaatkan berat badan tubuh kita sendiri. Ia juga menjelaskan, sebenarnya jika seseorang ingin sehat, aktivitas sederhana seperti jalan saja bisa dilakukan.

Tags

Penulis

Earlyta Wanodyo

Artikel Terkait

Komentar