Logo Eventkampus

Tips& Trik Psikologi yang Bermanfaat

access_time | label Tips & Trik
Bagikan artikel ini
Tips& Trik Psikologi yang Bermanfaat

Psikologi merupakan salah satu bidang ilmu pengetahuan dan ilmu terapan yang mempelajari tentang perilaku, fungsi mental, dan proses mental manusia melalui prosedur ilmiah.

 

 

Nah berikut adalah beberapa tips psikologi yang bermanfaat dalam kehidupan sehari-hari:

 

  • Jika kamu ingin orang lain menganggap apa yang kamu katakan itu nyata, kamu bisa tambahkan kalimat depan,"Dulu Ayahku ngajarin seperti ini....". Orang lain akan lebih mendengarkan ucapanmu karena itu berasal dari panutan yang selalu kita jadikan junjungan.
  • Kalau kamu merasa ada seseorang memperhatikan kamu, pura-puralah menguap! Jika dia juga ikut menguap, maka itu artinya dia benar-benar memperhatikan kamu sedari tadi.

 

  • Jika kamu berbicara dengan seseorang lalu mereka memiringkan kepalanya ke arahmu, tandanya ia nyaman dan suka dengan topik yang kamu bicarakan. Coba lakukan percobaan dengan mengubah topik pembicaraan. Jika lawan bicaramu masih memiringkan kepalanya ke arahmu, bisa jadi mereka lebih tertarik denganmu daripada apa yang kamu bicarakan.

 

  • Deg-degan menghadapi sesuatu? Sebelum memulainya, coba kunyah dulu permen karet. Dengan mengunyah permen karet, kamu “menipu” otakmu untuk berpikir bahwa kamu sedang dalam kondisi nyaman.

 

  • Saat berada di tempat padat seperti terminal bus dan stasiun, usahakan lihat lurus terus ke depan. Dengan begitu kamu tidak akan kesulitan berjalan di tempat padat. Nantinya orang lain secara simultan akan memberimu jalan. Ini terjadi karena orang di tempat padat hanya akan melihat arah mata seseorang untuk menentukan ke mana mereka berjalan. Sehingga mereka cenderung memilih arah sebaliknya.

 

  • Kalau kamu mau orang setuju dengan ucapan kamu, cobalah mengangguk pada semua yang ia ucapkan. Gestur ini menunjukkan bahwa kamu bisa dipercaya. Dan, biasanya jika dia ikut mengangguk, maka akan tercapai kata setuju.

 

  • Agar tahu apakah seseorang suka sama kamu, coba deh lihat reaksi dia ketika tertawa. Jika dia tertawa akan guyonanmu sembari melirik kamu, maka bisa dipastikan dia suka padamu.

 

 

Penulis

foto Eventkampuscom
Eventkampuscom
EventKampus

Komentar