Logo Eventkampus

Lemon Cina, Tidak Hanya Penyedap Rasa, Ternyata Ini Khasiatnya

access_time | label Lainnya
Bagikan artikel ini
Lemon Cina, Tidak Hanya Penyedap Rasa, Ternyata Ini Khasiatnya

Bagi orang Ambon (Maluku) atau orang Manado, jenis lemon ini tidak asing lagi. Cukup banyak dijumpai di pasar-pasar tradisional. Di Ambon sering disebut Lemon Cina, tapi umumnya disebut Lemon Cui.

Saking tenarnya di Ambon, namanya pun dipakai dalam syair-syair lagu khas Ambon, misalnya “ Lemon Cina tanaman Cina, akarnya dua menjadi satu, disana cinta disini cinta hatinya dua menjadi satu,”.

Ya, orang Ambon atau Manado memang kerap menggunakan Citrus microcarpa ini sebagai andalan penyedap kulinernya ketika disandingkan dengan ikan laut, berupa menu yang disebut “colo-colo”.

Tapi banyak yang tak tahu apa khasiat  dari Lemon Cina terhadap kesehatan. Seperti apa manfaatnya? Jeruk yang memiliki banyak air ini pun dikenal dengan nama jeruk Calamondin atau Kalamanji yang justru terkenal di Eropa, bahkan di AS ia sering jadi suguhan di Gedung Putih Amerika.

Menurut beberapa hobiis, kepopuleran lemon Cui kini tengah menanjak, lantaran mulai menyaingi jeruk nipis. Para peneliti juga mulai memikirkan pengembangan lemon cui tanpa biji. Tak heran, berbagai kelebihannya memang bisa menggugah selera pasar buah sekaligus menjadikannya sebagai komoditas unggulan. Terlebih, iklim Indonesia cukup sesuai untuknya.

Sama seperti buah jeruk lainnya, lemon cui mengandung vitamin C dan berbagai mineral penting. Di bidang farmasi dan kosmetik, kandungan senyawa limonin dan hesperedin memiliki efek ekspektorat (mengencerkan lendir), antiseptik, antioksidan, antitoksik (mengeluarkan racun), diuretik (peluruh kencing), antiradang, dan astringent.

Kandungan saponin dan flavonoid dalam buah lemon cui juga berperan dalam penanganan diabetes dan jantung. Senyawa fitokimianya juga dapat menghambat pertumbuhan mikroba. Selain itu, asam folat yang terkandung juga bermanfaat bagi ibu hamil dan mencegah cacar bawaan pada bayi.

Tahun 2004, saya check up di Singapore, ada penyumbatan di jantung, setelah diberi kateter sumbatan kurang lebih70 % dan oleh dokter di kasih resep obat yang harus diminum.

Tahun 2010 periksa kateter lagi tetap ada sumbatan 70 % dan pada desember 2017 waktu treadmill dokter mengatakan sumbatan sudah diatas 90 % sebaik nya di pasang ring saja.

Seorang penderita jantung Yuri Riantara, pernah menyampaikan testimoninya terkait manfaat lemon jenis ini.  Dia menulis di situs dokter herbal, tetang kondisi kesehatan jantung. “Januari 2018 saya lakukan scan jantung dan memang terlihat sudah tertutup beberapa bagian.Dokter mengatakab harus segera pasang ring. Saya minta waktu April 2018,” tulisnya.

Menurutnya, setelah balik ke Surabaya, dirinya sering batuk karena alergi di leher dan gatal. Ia akhirnya coba minum lemon kecil (biasa di papua di sebut lemon cina, di Pontianak jeruk Son Kit dan di Bangka jeruk kunci, di Medan jeruk somboi).

“Saya coba tambah kan air panas 3/4 gelas, karena masih asam saya tambah madu 1 sendok supaya tidak terlalu asam. Minum dalam keadaan panas. Saya minum setiap hari selama 2 bulan,” katanya.

Pada bulan April 2018, lanjutnya,  Ia akhirnya  kembali ke Singapore dengan niat memasang ring ke dokter yang sudah menangani  selama 14 tahun.

“Pada waktu itu  dokter kaget, penyumbatan sudah hilang semua, saya lihat juga dimonitor bersih semua. Dokter mengatakan “You are really really lucky” tidak perlu pasang ring lagi,” ucapnya.

Ia mengaku kaget atas hasil yang dilihat.  Besoknya Yuri bertemu teman di Singapore, temannya menanyakan apa  sudah dilakukan.  “Jadi pasang ring di jantung, saya katakan tidak jadi pasang karena penyumbatannya sudah hilang,”kenangnya.

Kebetulan ada temannya juga mau pasang ring, maka resep itu diberikan kepada teman tersebut dan dia terapkan. Dan ternyata waktu kateter sumbatan sudah tidak ada lagi.

Dilansir dari Boldsky, Lemon  juga menurunkan berat badan, air lemon dapat dikonsumsi untuk meningkatkan konsentrasi, melembabkan tubuh Anda, menjaga perut kenyang, meningkatkan tingkat energi dalam tubuh dan untuk pencernaan yang lebih baik.

Air lemon ternyata rendah kalori dibanding segelas jeruk yang memiliki 39 kalori. Alih-alih minum air jeruk, lebih baik meminum lemon dingin untuk mengurangi asupan kalori harian. Air lemon juga dikenal dapat meningkatkan metabolisme dalam tubuh, yang sangat membantu dalam menurunkan berat badan.

Menurut penelitian jika tubuh anda terhidrasi pada tingkat yang tepat, itu dapat meningkatkan fungsi mitokondria. Mitokondria menarik nutrisi dari sel memecahnya dan mengubahnya menjadi energi, dengan demikian mengatur metabolisme.

Selain itu air lemon dingin menjaga perasaan Anda untuk memakan makanan yang anda inginkan. Sebuah penelitian yang dilakukan pada tahun 2008 mengungkapkan bahwa minum setengah liter sebelum sarapan dapat menurunkan jumlah kalori yang dikonsumsi sebesar 13 persen. Studi lain juga menemukan bahwa minum air lemon meningkatkan rasa kenyang dan meminumnya selama makan mengurangi rasa lapar.

Meminum air dingin lemon bekerja dengan cara yang sama seperti air lemon hangat juga dapat menghilangkan racun dalam tubuh. Air lemon membersihkan tubuh Anda dan membantu menurunkan berat badan. Ditambah lagi dengan lemon yang kaya akan vitamin C, yang akan membantu memerangi stress dan terjauh dari radikal bebas.

Vitamin C bekerja dengan mencegah oksidasi senyawa di dalam sel Anda. Radikal bebas juga terkait dengan LDL (jahat) kolesterol. Oleh karena itu, minum air jeruk (lemon)  dapat memerangi kerusakan radikal bebas dan mengurangi tingkat kolesterol jahat.

Penulis

foto Anggidwiseptiani
Anggidwiseptiani

Komentar