Logo Eventkampus

Pantai Tersembunyi di Gunung Kidul

access_time | label Lainnya
Bagikan artikel ini
Pantai Tersembunyi di Gunung Kidul

Siapa yang kangen mantai ?

Aku bakalan kasih tau ke kalian pantai yang recommend untuk kalian kunjungi, namanya pantai Midodaren. Pantai Midodaren merupakan salah satu deretan pantai yang ada di Gunung Kidul. Pantai Midodaren terletak di di daerah Kanigiro, Sapto Sari, Gunungkidul. Pantai Midodaren ini bisa dibilang pantai baru. Di kawasan pantai Midodaren ini masih ada beberapa pantai lagi yang juga cocok untuk kalian kunjungi. Untuk kalian yang ingin ke pantai midodaren aku sarankan untuk menghindari musim hujan karena akses menuju pintu masuk pantai midodaren belum di aspal, jika kalian nekat kalian harus berhati-hati karena jalan yang kalian lewati bakal licin dan susah untuk kendaraan roda dua maupun roda empat.

Untuk kalian yang berasal dari solo, kalian harus menempuh waktu kurang lebih 2,5 jam untuk bisa sampai ke pantai midodaren. Perjalanan yang cukup panjang namun akan terbayarkan dengan pemandangan yang suguhkan dari pantai midodaren. Bagi kalian yang ingin camping dengan menikmati deburan ombak dan pemandangan laut yang bagus, pantai midodaren merupakan list wajib yang harus kalian kunjungi. Walaupun di pantai midodaren bukan tempat yang bagus untuk menikmati sunrise dan sunset, tetapi pemandangan yang disuguhkan pantai midodaren tidak kalah bagusnya dengan pantai-pantai lain di Gunung Kidul. Untuk tiket masuk ke pantai midodaren kalian harus membayar sebesar Rp.5000 per orang dan untuk camping kalian harus membayar Rp.10.000 per tenda (ini sudah termasuk jasa kebersihan). Jika kalian membawa mobil dan akan camping, kalian harus membayar biaya parkir semalam sebesar Rp.20.000.

Tempat camping yang disediakan berada diatas bukit dan cukup luas. Fasilitas yang disediakan pun tak kalah lengkap dengan pantai-pantai yang lain. Banyak warung-warung yang berada satu lokasi dengan tempat camping, jadi sangat memudahkan bagi kalian yang ingin beli makanan walaupun dengan harga yang lumayan lebih mahal jika disbanding dengan harga makanan di daerah sendiri. Yahhh, namanya juga tempat wisata wajar jika harga lebih mahal.  Warung-warung yang berada disekitar tempat camping juga menyediakan kamar mandi dengan biaya Rp.15.000 per orang dengan perhitungan untuk waktu dari sore sampai pagi. Tempat charger hp pun juga ada, jadi bagi kalian jangan takut kehabisan baterai handphone karena di warung-warung sekitar tempat camping menyediakan jasa charger hp dengan biaya Rp.10.000 sampai baterai hp kalian full 100%. 



Referensi :

https://katalintang.blogspot.com/2019/03/pantai-widodaren-midodaren-pantai.html

Penulis

foto Wisata Indonesia
Wisata Indonesia

Komentar