Logo Eventkampus

7 Cara Menghilangkan Bau Sepatu Menggunakan Bahan Dapur!

access_time | label Tips & Trik
Bagikan artikel ini
7 Cara Menghilangkan Bau Sepatu Menggunakan Bahan Dapur!

Yuk kita lihat beberapa cara menghilangkan bau sepatu dengan mudah!

Hilangkan Bau Dengan Bahan Dapur!

Jika mencuci sepatu dengan cara yang biasa belum berhasil, anda bisa menggunakan berbagai jenis bahan dapur untuk menghilangkan bau sepatu ini.

Bahan dapur? Ya, ternyata bahan-bahan yang ada di dapur bisa dijadikan sebagai penghilang bau sepatu loh! Banyak bahan yang biasa ada didapur yang dapat menghilangkan bau, menghilangkan jamur, dan membuat sepatu  bersih kembali. Bahan yang bisa digunakan untuk membersihkan dan menghilangkan bau pada sepatu adalah :

1. Baking Soda

Baking soda merupakan bahan dapur yang memiliki banyak sekali manfaat, yang salah satunya dapat menghilangkan bau sepatu. Bakin soda ini dapat menyerap bau tidak sedap yang ada pada sepatu dengan efektif.

  • Sebelum menggunakan baking soda, pastikan dulu sepatu berada dalam keadaan kering.
  • Bersihkan kotoran-kotoran yang terlihat baik di bagian dalam maupun luar sepatu terlebih dahulu, kemudian taburkan baking soda.
  • Bahan aktif dari baking soda ini akan menghilangkan jamur dalam sepatu, yang biasanya merupakan sumber utama bau tidak sedap.

2. Cuka

Selain baking soda, cuka juga bisa dipakai untuk menghilangkan bau tidak sedap pada sepatu. Untuk menggunakannya, campurkan larutan cuka dengan air dengan komposisi 50:50.Kemudian, gunakan semprotan air untuk menyemprot bagian dalam sepatu secara merata dan diamkan selama 30 menit. Anda juga bisa mempercepat proses ini dengan menggunakan hair dryer agar bagian dalam sepatu cepat kering

3. Bubuk Kopi

Jika anda merupakan pecinta kopi, anda juga bisa menggunakan bubuk kopi untuk menghilangkan bau tidak sedap pada sepatu anda. Namun sebelumnya, anda harus pastikan terlebih dahulu bahwa sepatu dalam keadaan 100% kering.

Karena jika tidak, ada kemungkinan bau tidak sedap ini malah akan bertambah parah. Apabila anda sudah yakin sepatu  dalam keadaan kering, cukup taburkan sedikit bubuk kopi ke dalam bagian dalam sepatu dan diamkan selama beberapa jam.

 Bahan-Bahan Lain

Selain menggunakan bahan dapur, anda juga bisa memakai bahan lainnya yang mudah di dapatkan disekitar rumah anda. Bahan-bahan ini terbukti efektif dalam menghilangkan bau dari sepatu, sekaligus menjaga sepatu dari bakteri dan jamur. Bahan yang dimaksud adalah :

4. Alkohol

Alkohol memiliki senyawa yang dapat membunuh bakteri dan mikro organisme lainnya, yang bisa jadi penyebab utama bau sepatu. Anda bisa menggunakan alkohol ini sebagai desinfektan yang dapat membunuh bakteri pada bagian dalam sepatu anda.

Untuk menggunakannya, anda bisa menggunakan lap yang sudah disemprotkan oleh alkohol dan mengoleskannya pada sepatu anda. Gunakan juga cotton bud yang sudah di celupkan cairan alkohol untuk mencapai sela-sela sepatu yang tersembunyi.

Baca Juga: Cara Mengatasi Telinga Berdengung

5. Kulit Jeruk, Lemon atau Lime

Jangan salah, kulit jeruk, lemon atau lime ini dapat digunakan untuk menghilangkan bau tidak sedap pada sepatu dengan sempurna.

Hal ini dikarenakan kulit jeruk memiliki kandungan minyak esensial yang dapat menguap, sehingga bau menjadi hilang. Cukup taruh kulit jeruk, lemon atau lime ini semalaman, dan bau sepatu akan berubah menjadi wangi citrus.

6. Cat Litter

Cat litter merupakan sejenis pasir khusus yang biasanya digunakan sebagai ‘toilet’ bagi kucing atau anjing. Mungkin terdengar konyol, tapi cat litter ini sudah didesain secara spesifik untuk menghilangkan bau tidak sedap.

Anda bisa menggunakan cat litter ini dengan cara memasukannya pada kaos kaki yang sudah tidak terpakai, ikat ujungnya dan masukan pada sepatu selama semalaman. Paginya, anda akan menemukan sepatu anda tidak memiliki bau tidak sedap lagi.

7. Merawat Kaki Anda

Selain sepatu, kaki anda pun jangan lupa harus terus dirawat. Bisa saja kaki anda yang jadi sumber utama bau sepatu. Sebelum menggunakan sepatu, pastikan kaki anda bersih, kering, dan bebas dari bau.

Perhatikan juga kaos kaki yang anda pakai, apakah masih layak pakai atau tidak. Jika terlalu kotor, bakteri yang ada di kaki dan kaos kaki akan menempel pada sepatu yang akan menyebabkan bau tidak sedap.

Demikian Sahabat Event Kampus!! beberapa tips mengatasi dan cara menghilangkan bau sepatu yang bisa Anda praktekkan sendiri. Tentunya tetap harus rutin untuk mencuci sepatu. Selamat mencoba.

Penulis

foto Alamsyah
Alamsyah
SMK BHINA KARYA KARANGANYAR

Komentar