Press Release
MILLENNIAL MOVEMENT EVENT INOVATIF KARYA MAHASISWA UNIVERSITAS BUNDA MULIA
Jakarta, 26 November 2017- Seiring berkembangnya video-video yang berisi konten-konten yang kreatif di media sosial, Mahasiswa Public Relation (PR) Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Bunda Mulia menyelenggarakan event creative content yang ditujukan untuk Mahasiswa Universitas Bunda Mulia, Mahasiswa se-Jakarta, dan Pengunjung PIK AVENUE.
Main event Millennial Movement yang mengusung tema Creative Content ini diadakan pada tanggal 25 November 2017 bertempat di PIK AVENUE, main atrium. Acara puncak Millennial Movement merupakan mini workshop bertema creative content yang menghadirkan pembicara berprestasi dalam bidang creative content yaitu BangPen (IVG Creator) dan Richo Pramono (Chief Creative Officer Dagelan). Mini workshop ini diadakan secara interaktif sehingga para pengunjung dapat bertanya dengan pembicara. Selain mini workshop, event millennial movement juga mengadakan video competition. Bagi peserta yang ingin berpartisipasi mereka perlu membuat video yang bercontent beauty, komedi, atau kuliner dan posting ke instagram sesuai dengan ketentuan yang telah ditetapkan.
Acara Mini Workshop pun berlangsung dengan meriah. Sekitar 160 orang hadir untuk menonton dan ikut memeriahkan acara ini. Selain kehadiran dua bintang tamu di atas, acara ini pun juga dimeriahkan dengan hadirnya TUSCOM (The Ubm Stand Up Comedy) dan FAV (Fearless And Voice).
“Menurut saya acara ini menarik dan juga positif bagi kita anak muda, karena memberikan informasi dan pengetahuan bagi kita hadir menonton. Terlebih dengan adanya Kak Richo dan BangPen, kita diberikan tips dan trick membuat video di media sosial dengan content yang menarik sekaligus creative seperti apa. Dan juga bukan hanya dua pembicara yang membuat acara ini menarik. Performance dari TUSCOM dan Fav pun juga menghibur dari sisi entertaintnya” Ujar Angelica, Mahasiswi Universitas Bunda Mulia yang menghadiri event mini workshop.
Event Millennial Movement ini mendapat dukungan penuh dari Universitas Bunda Mulia, Media Partnership (Beat Radio, Event Kampus, Biems Radio) dan Sponsorship (Indofood, Clevo, Hetic Room).