Logo Eventkampus

Plot FILM Lone Survivor, Drama Perang USA

access_time | label Lainnya
Bagikan artikel ini
Plot FILM Lone Survivor, Drama Perang USA

Lone Survivor

 

Lone Survivor adalah film drama perang Amerika Serikat tahun 2013 yang disutradarai oleh Peter Berg dan diproduseri oleh Peter Berg, Sarah Aubrey, Randall Emmett, Norton Herrick, Barry Spikings, Akiva Goldsman, Mark Wahlberg, Stephen Levinson dan Vitaly Grigoriants. Naskah film ini ditulis oleh Peter Berg berdasarkan buku Lone Survivor karya Marcus Luttrell dan Patrick Robinson. Film ini dibintangi oleh Mark Wahlberg, Taylor KitschEmile HirschBen Foster dan Eric Bana.

Film Lone Survivor ditayangkan secara perdana di Festival Lembaga Film Amerika pada tanggal 12 November 2013 dan dirilis di Amerika Serikat pada tanggal 25 Desember 2013 secara terbatas dan 10 Januari 2014 secara luas. Film ini mendapatkan review rerata dari para kritikus.

 

Sutradara

Peter Berg

Produser

Peter Berg
Sarah Aubrey
Randall Emmett
Norton Herrick
Barry Spikings
Akiva Goldsman
Mark Wahlberg
Stephen Levinson
Vitaly Grigoriants

Skenario

Peter Berg

Berdasarkan

Lone Survivor
oleh Marcus Luttrell dan Patrick Robinson

Pemeran

Mark Wahlberg
Taylor Kitsch
Emile Hirsch
Ben Foster
Eric Bana

 

Plot

Empat orang anggota tim Navy SEAL; Letnan Michael P. Murphy (Taylor Kitsch), Kopral Kepala Marcus Luttrell (Mark Wahlberg), Kopral Satu Matthew Axelson (Ben Foster) dan Kopral Satu Danny Dietz (Emile Hirsch) berangkat dari pangkalan udara Bagram ke sebuah desa yang dikelilingi perbukitan, yang telah teridentifikasi keberadaan Ahmad Shah. Mereka sudah berada di titik penalti untuk menembak Ahmad Shah yang bercirikan fisik tidak mempunyai sebelah telinga. Namun, hubungan komunikasi terganggu sehingga konfirmasi perintah tidak didapatkan.

Sementara menunggu perintah menembak, muncullah tiga orang penggembala kambing. Tentu saja hal ini di luar dugaan. Mau tak mau pasukan Amerika menangkapnya dan saling berdebat tentang tindakan yang harus mereka lakukan. Alternatif pertama, membunuh para penggembala tersebut dengan konsekuensi tugas lancar, tetapi menjadikan pasukan Amerika sebagai pelanggar hukum. Alternatif kedua, mengikat dan meninggalkan para penggembala tersebut mati kedinginan atau dimakan oleh hewan buas di perbukitan. Alternatif ketiga, melepaskan para penggembala tersebut dan tugas gagal karena keberadaan operasi tersebut sudah diketahui oleh orang lain. Konflik dan pemikiran serta alasan mereka memang cukup bisa diterima dalam berdebat. Sebagai kepala dalam misi ini, Murphy berhak memutuskan hasilnya dan voting tidak berlaku. Akhirnya Murphy memutuskan melepaskan para penggembala tersebut. Misi dianggap gagal dan pasukan Amerika berencana untuk kembali ke pangkalan, tetapi komunikasi masih terganggu di saat-saat yang penting. Mereka hendak menyelamatkan diri dengan naik ke bukit atas untuk mendapatkan sinyal telepon satelit. Sayangnya, para penggembala yang dilepaskan tersebut memberitahukan keberadaan pasukan Amerika kepada pasukan Taliban.

Beberapa saat kemudian, pasukan Taliban, dengan jumlah yang banyak, menyerbu dan menyerang pasukan Amerika. Marcus dan kawan-kawan kalah jumlah, tetapi mereka tak mudah menyerah begitu saja. Semua pasukan Amerika tewas, kecuali Marcus, meskipun terluka parah. Marcus ditolong oleh Mohammad Gulab, seorang penduduk di sekitar kejadian. Marcus ragu-ragu karena tidak mengetahui identitas Gulab, apalagi dengan tewasnya rekan-rekannya akibat membebaskan para penggembala tersebut. Marcus ditampung di rumahnya walaupun beberapa orang tidak setuju dengan hal itu. Marcus meminta tolong seseorang agar mengirim surat ke pangkalan Amerika Serikat yang memberitahukan keberadaannya di desa itu.

Pasukan Taliban tidak tinggal diam. Mereka tetap mencari Marcus dan akhirnya mereka menemukan tempat persembunyian Marcus. Marcus pun diseret dan kepalanya akan dipenggal oleh anak buah Ahmad Shah. Pada saat yang menentukan, Gulab dan para penduduk desa menyelamatkannya. Pasukan Taliban pergi dan tetap mengancam akan membinasakan desa tersebut. Hari berikutnya, pasukan Taliban berjumlah sangat banyak kembali ke desa tersebut dan menembak para penduduk desa. Marcus dan para penduduk desa melawan dengan menembak pasukan Taliban. Marcus terluka parah dan pasukan bantuan Amerika Serikat datang membantu Marcus dan para penduduk desa. Pasukan bantuan Amerika Serikat membunuh pasukan Taliban dan mengevakuasi Marcus ke pangkalan.

 

Sekian plot dari saya semoga bermanfaat Terimakasih

(Ardian Setiawan)

Penulis

foto Ardian Setiawan
Ardian Setiawan
Siswa SMK N 2 KARANGANYAR dari kelas RPL A

Artikel Terkait

Sinopsis Terminator Genisys 2015
10 Februari 2020
Sinopsis Film Divergent, Kehidupan Gadis di Dunia yang Brutal
28 Februari 2020
Sinopsis Patient Zero,Berkisah tentang Epidemi Rabies Global
09 Maret 2020
Sinopsis Non-Stop, Film Amerika genre Action-Thriller
10 Maret 2020
Sinopsis Film RED 2, Komedi aksi Amerika
12 Maret 2020
Sinopsis Sabotage,Film thriller aksi Amerika 2014
13 Maret 2020

Komentar