Logo Eventkampus

Uji Keterampilan Prodi Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi SBMPTN di Universitas Mulawarman

access_time | label Berita
Bagikan artikel ini
Uji Keterampilan Prodi Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi SBMPTN  di Universitas Mulawarman

Universitas Mulawarman (Unmul) sebagai Panitia Lokal pelaksanaan SBMTPN 2017 di Kalimantan Timur melaksanakan Uji Keterampilan program studi Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi (Penjaskesrek) di GOR 27 September Unmul, Rabu, 17 Mei 2017. Uji keterampilan ini ialah tes lanjutan bagi calon mahasiswa baru yang memilih program studi Penjaskesrek di seluruh Indonesia.

Jumlah peserta yang mengikuti tes di Unmul adalah 544 orang dengan berbagai tujuan universitas di Indonesia. Uji keterampilan melalui dua tahapan tes, yakni tes Kesehatan dan kedua tes keterampilan motorik.

Untuk Tes Kesehatan dilaksanakan di PTN penyelenggara ujian keterampilan dengan melibatkan tenaga medis (dokter atau perawat) sebagai pihak yang berkompeten memberikan rekomendasi kondisi SEHAT/ TIDAK SEHAT. Bagi PTN yang tidak memiliki tenaga medis yang memadai, dapat bekerjasama dengan instansi kesehatan terdekat untuk melaksanakan Tes Kesehatan dengan menggunakan borang data kesehatan yang tersedia, Unmul sendiri bekerjasama dengan tenaga medis dari Fakultas Kedokteran Unmul.

Sementara itu, tes keterampilan motorik meliputi Lempar Tangkap Bola ke Dinding (Wallpass), Lompat Tegak (Vertical Jump), Tes Sit-up, Tes Push-up, Tes Kelincahan (Illinois Agility Run Test), Daya Tahan kardiorespiratori (Lari 1600m).

Untuk diketahui, daya tampung untuk Unmul sendiri pada prodi Penjaskesrek hanya 24 orang, sedangkan kuota keseluruhan dari 3 jalur penerimaan mahasiswa baru prodi Penjaskesrek ialah sebanyak 80 orang dengan rincian SNMPTN 32 orang, sedangkan SBMPTN dan SMMPTN 24 orang masing-masingnya.

 

Sumber : unmul.ac.id

Penulis

foto Eventkampuscom
Eventkampuscom
EventKampus

Komentar