Logo Eventkampus

5 CARA MENGATASI JERAWAT SECARA ALAMI

access_time | label Tips & Trik
Bagikan artikel ini
5 CARA MENGATASI JERAWAT SECARA ALAMI

5 CARA MENGATASI JERAWAT SECARA ALAMI

Inilah 5 hal sepele yang bisa mengatasi jerawat yang mengganggu dalam penampilan anda jerawat bukan penyakit kulityang berbahaya tetapi bisa menurunkan kepercayaan diri anda

1. Memencet jerawat
Merasa penampilan terganggu karena adanya jerawat dan ingin segera menghilangkannya dengan cara memencetnya? Ups, tunggu dulu. Apakah Anda yakin bahwa tangan Anda benar-benar bersih? Bukan hanya karena tangan kita yang kotor, karena dengan memencet jerawat, kita hanya akan menekan sumbatan pori ke bagian yang lebih dalam yang akan menyebabkan timbulnya bekas jerawat pada wajah.

2. Mengkonsumsi makanan yang tak sehat
Mengkonsumsi makanan yang mengandung lemak tinggi dan tidak sehat akan menyebabkan timbulnya Jerawat. Karena hal tersebut akan membuat kulit memproduksi sebum yang berlebihan.

3. Ponsel yang kotor
Banyak orang yang tidak menyadari bahwa ponsel yang kita pakai sangatlah kotor. Kita sering sekali secara tidak sadar menyentuh benda yang kotor, lalu memegang ponsel. Tanpa kita sadari, tangan yang kotor tersebut akan memindahkan bakteri ke ponsel kita. Menurut penelitian, ternyata ponsel 18 kali lebih kotor dan mengandung banyak bakteri jahat bila dibandingkan dengan pegangan pintu pada toilet umum.

Bukan saja mengandung bakteri, tapi ponsel juga merupakan sarang berkembang biaknya bakteri. Setelah kita pegang dengan tangan kotor, kita meletakkannya pada tempat yang sempit dan gelap, misalnya: Kantung celana dan tas. Maka bakteri akan berkembang biak di ponsel kamu.

4. Terlalu sering cuci muka
Ada anggapan bahwa penyebab jerawat adalah karena kurang rutin membersihkan muka. Karena anggapan itu kamu akan sering membersihkan muka dalam sehari bisa sampai 3-4 kali. Ternyata hal tersebut justru akan membuat wajah kamu berjerawat karena produksi minyak pada wajah justru menjadi berkurang hingga menyebabkan kulit akan terus memproduksi minyak yang berlebihan. Jadi lebih tepat bila mencuci muka cukup 2 kali sehari menggunakan produk pembersih wajah yang ringan.

5. Make up berlebihan
Hal ini Khususnya terjadi pada perempuan, pemakaian make-up yang berlebihan tanpa membersihkan wajah secara teratur justru bisa menjadi penyebab munculnya jerawat. Selain itu memakai produk make-up yang tidak cocok dengan kondisi kulit wajah juga bisa menimbulkan jerawat pula.


Penulis

foto vikrinurwidianto
vikrinurwidianto

Artikel Terkait

Cara mengatasi jerawat
24 Februari 2020

Komentar