Logo Eventkampus

Pentingnya Berbicara Tentang Pendidikan Seks Bersama Remaja

access_time | label Lainnya
Bagikan artikel ini
Pentingnya Berbicara Tentang Pendidikan Seks Bersama Remaja

Kehidupan pergaulan anak terutama saat remaja, memang tidak dapat dikendalikan secara penuh oleh orangtua. Maka, mengenalkan batasan yang jelas akan membantu mereka untuk menjaga diri. Apalagi remaja umumnya memiliki rasa ingin tahu yang tinggi. Maka mengenalkan pendidikan seks perlu dilakukan. Diskusi sederhana antara orangtua dan anak di berbagai kesempatan ketika mereka bersama adalah salah satu cara jitu bagi orang tua untuk menyampaikan pendidikan seks kepada anak remaja mereka. Dengan demikian, mom harus pintar-pintar untuk bisa menjawab setiap pertanyaan yang diajukan anak remaja dengan jujur dan jelas.Jika mom merasa tidak nyaman, tetap katakan dengan jujur. Jawaban yang jujur dan jelas sangat diperlukan oleh mereka yang sedang mengalami masa-masa pencari jati diri sebagai remaja. Jelaskan juga tentang akibat dari seks bebas jika dilakukan. Pengaruh secara psikis maupun fisiknya.Pertimbangkan juga cara pandang anak terhadap seks bebas ini. Melihatnya dari sisi remaja akan membantu mom untuk lebih jelas. Mom tidak seharusnya menguliahi mereka dengan teknik menakut-nakuti mereka. Pahamilah anak remaja dan ajak mereka untuk bisa menjaga komunikasi yang baik dengan mom. Dengan menjadi teman yang baik dan dapat mendengarkannya akan membuat anak merasa nyaman bercerita tentang apa saja kepada orangtua.Selain itu tanamkan nilai moral dalam mendidik anak remaja sehingga ia dengan jelas memahami tentang pengaruh buruk seks bebas. Sehingga anak memiliki pengetahuan yang lengkap dan objektif tentang seks yang seringkali masih dianggap tabu

Penulis

foto nova
nova

Artikel Terkait

Pejuang seorang ibu
16 Agustus 2018
Penyebab Anak-Anak Melakukan Tindakan Bullying
21 Agustus 2018
Panjat Tebing Sumbang Medali Emas dan Perak , Perungu untuk Indonesia Susanto
24 Agustus 2018
lasemen Perolehan Medali Asian Games 2018, Emas Terbanyak Indonesia
27 Agustus 2018
Jonatan Christie Juara, Indonesia Sabet Emas ke-23
28 Agustus 2018
Tips Merawat Baterai Laptop Biar Nggak Bocor dan Awet
30 Agustus 2018

Komentar