Logo Eventkampus

Keunikan Kota Solo yang Sayang Kamu Lewatkan.

access_time | label Berita
Bagikan artikel ini
Keunikan Kota Solo yang Sayang Kamu Lewatkan.

Solo adalah salah satu kota  yang berada di di Jawa tengah sangat menarik untuk dikunjungi,karena di solo ada banyak hal-hal yang unik yang sayang dilewatkan ketika kamu berada dikota yang dikenal dengan Spirit Of Java.Walaupun dari waktu malam sampai pagi tiba Kota Solo tidak pernah mati dan selalu ada khalayak ramai disetiap sudut kota.Berikut ini adalah fakta unik yang hanya ada disolo dan sangat jarang dijumpai dikota lainya.

 

 

 

1.Kota yang Mempunyai Dua Nama Sekaligus.

 

Dikota ini ada yang menarik gaes.Karena hanya di Kota ini satu Kota memiliki dua nama sekaligus,yaitu Surakarta dan Solo.Namun masyarakat lebih familliar dengan Solo,mungkin nama Solo lebih mudah penyebutannya untuk percakapan sehari hari.Tapi nama Surakarta masih tetap digunakan dalam urusan pemerintahan                          

 

 

2.Memiliki Budaya yang Masih Dilestarikan Sampai Sekarang.

 

Dikota solo ini memiliki budaya yang masih tetap dijaga dan dilestarikan sampai sekarang bahakan masih diadakan pertunjukan.Salah satunya pertunjukan yang masih eksis sampai sekarang dan menjadi acara rutin tahunan yang tunggu tunggu tunggu oleh masyarakat diadakan Keraton Surakarta dan Puro Mangkunegaran pada malam hari menjelang tanggal 1 Suro.Selain itu masih banyak pertunjukan yang mengusungi tema budaya seperti : Solo Batik Carnival , Sekaten , Grebeg Maulud dan masih banyak budaya yang masih eksis sampai sekarang yang sangat sayang dilewatkan.

 

4.Memiliki Dua Keraton.

 

Selain memiliki dua nama sekaligus,Kota Solo juga memiliki Dua keraton sekaligus Keraton Kasunanan Surakarta serta Keraton Mangkunegaran Surakarta.Meskipun kedua keraton sudah tidak menjalankan roda pemerintahan seperti dulu kala.Tapi tenang gaes,  namun masih terdapat sultan dan abdi dalem di dalam istana. Selain itu, keduanya juga masih kerap menggelar banyak ritual dan up event adat.Dikedua keraton ini masih mempertahankan bentuk arsitektur jaman dulu yang sangat  asyik buat kamu yang instagramable pemburu foto,karena disana banyak spot – spot foto yang bertemakan foto tempo dulu.

 

5.Ada Banyak Makanan Khas yang Wajib Kamu Coba.

 

Setiap daerah atau kota pasti memiliki makanan khas yang menjadi ciri khas daerah tersebut.DiSolo contohnya ada banyak makanan yang wajib kamu coba gaes ketika kamu sedang menikati liburan atau sedang singgah dikota ini.Berikut ini adalah kuliner yang ada dikota Solo. :

 

·         Serabi Notosuman.

Serabi Notosuman adalah jajanan khas Solo yang berbahan tepung beras dan santan yang dituangkan kedalam cetakan kecil atau tungku yang dimasakan dalam api kecil.

 

·         Sego Liwet.

Nasi Liwet adalah nasi gurih (dimasak dengan kelapa) mirip nasi uduk, yang disajikan dengan sayur labu siam, suwiran ayam (daging ayam dipotong kecil-kecil) dan areh (semacam bubur gurih dari kelapa).Sego liwet banyak dijumpai di sepanjang Jalan Slamet Riyadi saat malam hari tiba bahkan ada yang jual sampai pagi.

 

·         Sate Kare

Jaman dulu makanan Sate hanya bisa dinikmati oleh kalangan menengah keatas.Istilah Kere berarti gelandangan karena jaman dulu kalangan menengah kebawah hanya bisa menikmati Sate Kare. Sate Kare adalah makanan berasal dari tempe gambus yang dibuat dari ampas tahu dan dilengkapi dengan bumbu kacang seperi sate pada umunya.


Berikut cuplikan hal - hal yang menarik dari Kota Spirit Of Java yang sangat sayang dilewatkan . Dan jangan lupa ajak teman kamu untuk berkunjung ke Solo . Sekian dan terimakasih telah mambaca blog saya , sampai jumpa di Artikel lainyaaaaa ya gaesss...

Penulis

foto Aji Pratama
Aji Pratama
SMK Bhina Karya Karanganyar

Komentar