Logo Eventkampus

Nutrisi Tepat Untuk Meningkatkan Performa Saat Lari

access_time | label Lainnya
Bagikan artikel ini
Nutrisi Tepat Untuk Meningkatkan Performa Saat Lari

Lari telah menjadi olahraga yang tidak asing lagi ya, berkat kesederhanaan dan ragam manfaatnya bagi kesehatan dan kebugaran. Selain latihan, nutrisi yang tepat untuk tubuh juga sangat penting untuk peningkatan performa olahraga. Nutrisi penting bagi kesehatan pelari dan juga dapat meningkatkan performa selama berlari. Berikut nutisi utama yang dibutuhkan pelari:

1.     Mineral Dan Vitamin

Ada berbagai jenis mineral dan vitamin yang membantu menjaga keseimbangan dalam fungsi sistem tubuh. Selama berolahraga, tubuh mengeluarkan limbah dalam bentuk keringat, serta membuang kelebihan mineral dari tubuh. Jika kamu memilih berolahraga lebih dari dua jam berturut-turut, minuman berenergi dan mengandung mineral sangat disarankan untuk menggantikan cairan yang hilang. Meminum air saja akan membuat tubuh kamu kehilangan terlalu banyak mineral tertentu sehingga akan menyebabkan kamu kekurangan natrium dalam darah, yang dapat sangat berbahaya di daerah-daerah seperti otak. Dalam kasus yang sangat ekstrem bahkan dapat mengakibatkan kematian.

2.     Protein

Protein membantu memperbaiki dan membangun kembali jaringan dan otot yang bekerja selama aktivitas fisik. Nyeri otot setelah berlari, terutama di paha dan betis, menandakan bahwa protein diperlukan untuk perbaikan dan pertumbuhan jaringan. Dengan jumlah protein yang tepat dan tidur yang cukup, otot-otot dapat diperbaiki, dibangun kembali dan menjadi lebih kuat. Selain daging, susu, dan telur, kedelai juga merupakan sumber protein yang baik karena merupakan salah satu dari protein nabati lengkap yang mengandung sembilan asam amino esensial yang tidak dapat diproduksi oleh tubuh.

3.     Karbohidrat

Karbohidrat adalah sumber energi dan nutrisi paling penting bagi tubuh untuk disertakan dalam setiap makanan sebagai bahan bakar dalam menjalankan kegiatan sehari-hari. Untuk pelari, dianjurkan mengonsumsi makanan kecil satu jam sebelum berlari, mengonsumsi jumlah karbohidrat yang tepat sebelum berolahraga dapat memaksimalkan performa.

4.     Lemak

Lemak berfungsi sebagai sumber energi penting. Setelah karbohidrat, lemak sering digunakan sebagai bahan bakar, selama berolahraga. Ketika berolahraga sekitar 30—60 menit, tubuh membakar jumlah lemak yang cukup. Lemak sangat mudah dikonsumsi tetapi sangat sulit untuk dihilangkan. Jadi, kita perlu mengonsumsi lemak baik secukupnya.

Nah, itulah beberapa nutrisi yang bisa kalian coba untuk meningkatkan performa saat lari. Semoga bermanfaat.

Penulis

foto Leny oktavya
Leny oktavya

Artikel Terkait

Benarkah Nata De Coco Berbahan Seperti Plastik dan Bahaya Bagi Tubuh?
23 Januari 2020

Komentar