Logo Eventkampus

Manfaat Pull Up

access_time | label Tips & Trik
Bagikan artikel ini
Manfaat Pull Up

Pull up adalah salah satu olahraga calisthenic, yaitu olahraga yang menggunakan berat badan sebagai bebannya. Anda hanya membutuhkan bar untuk melakukan olahraga ini. Jika tidak ada bar, Anda bisa menggunakan ventilasi pintu. Olahraga ini cukup simpel.

1. Membentuk Upper Body
Manfaat pull up yang pertama adalah dapat membentuk upper body atau tubuh bagian atas. Gerakan pull up akan melatih otot punggung, trapezius (pundak), shoulder (bahu), biceps dan juga otot sayap. Jika Anda rutin melakukan pull up, tubuh bagian atas Anda khususnya bagian belakang akan terbentuk.

2. Menambah Tinggi Badan    
Manfaat pull up yang kedua adalah dapat menambah tinggi badan. Pull up efektif untuk memicu peregangan otot sehingga mampu untuk menambah tinggi badan. Jika Anda sedang dalam program menambah tinggi badan, Anda harus mencoba latihan ini.

3. Menambah Kekuatan Genggaman Tangan
Selain dapat membentuk tubuh bagian atas dan meninggikan badan, pull up juga akan menambah kekuatan genggaman tangan Anda. Hal ini karena pada saat melakukan pull up, jari-jari tangan berfungsi untuk menahan berat badan. Sehingga jika Anda melakukan pull up secara rutin, otomatis genggaman tangan anda akan semakin kuat.

4.  Membuat Otot Lebih Awet
Sama halnya seperti push up, pull up yang dilakukan secara rutin bisa membuat otot anda lebih awet. Pull up merupakan olahraga bodyweight, sehingga gerakan-gerakan yang anda lakukan secara rutin bisa membuat otot lebih awet, karena pull up adalah olahraga yang natural. Hal ini berbeda dengan ketika anda melakukan angkat beban. 

Angkat beban memang dapat membentuk otot lebih cepat. Akan tetapi jika anda tidak melakukan latihan angkat beban lagi, otot anda akan menyusut dengan cepat. Hal ini berbeda ketika anda melakukan pull up rutin. Ketika anda tidak olahraga pull up lagi, otot anda masih akan tetap terbentuk dengan baik. 

5. Menjaga Kesehatan Jantung
Melakukan latihan pull up akan meningkatkan detak jantung karena tubuh aktif bergerak. Hal ini tentu baik untuk kesehatan Anda. Karena jika tubuh kurang gerak maka detak jantung menjadi menurun. JIka detak jantung rendah maka akan memberikan efek kurang baik bagi kesehatan.

6. Menghilangkan Lemak Tubuh
Melakukan latihan pull up secara rutin juga akan berdampak pada berkurangnya lemak dalam tubuh. Karena pada saat Anda melakukan pull up, tubuh akan membakar lebih banyak kalori. Anda bisa menambahkan latihan ini saat Anda sedang dalam program penurunan berat badan.

7. Menambah Keseimbangan Tubuh
Gerakan pull up membutuhkan keseimbangan tubuh. Keseimbangan tubuh ini terjadi pada saat Anda menggantung di bar. Jadi, jika Anda rutin melakukan pull up maka keseimbangan tubuh pun akan bertambah.

 

Penulis

foto Fajar
Fajar
Perkenalkan Nama: Fajar Agus Prasetyo Alamat: Dukuh Rt03/02 Jati Jaten Karanganyar Asal sekolah: SMK BHINA KARYA KARANGANYAR

Komentar