Logo Eventkampus

Kumis Kucing? Inilah Beberapa Manfaat dari Kumis Kucing

access_time | label Berita
Bagikan artikel ini
Kumis Kucing? Inilah Beberapa Manfaat dari Kumis Kucing

Banyak orang yang menjadikan tanaman kumis kucing sebagi tanaman hias.

Ternyata ada banyak manfaat kumis kucing bagi kesehatan yang mungkin belum Anda ketahui.

Biasanya bagian daunlah yang kerap dimanfaatkan sebagai obat-obatan. 

Berikut beberapa manfaat dari kumis kucing

1. Menghancurkan batu ginjal

Salah satu manfaat kumis kucing adalah menghancurkan batu ginjal. Teh herbal yang dimasukan daun kumis kucing sudah banyak dipakai sebagai obat penghancur batu ginjal. Namun, batu ginjal yang bisa diatasi dengan daun kumis kucing hanya yang berukuran kecil, yakni kurang dari 5 cm.

2. Menyehatkan saluran pembuangan

Bagi kalian yang mempunyai masalah saluran pembuangan kumis kucing juga dapat menyehatkan saluran pembuangan.

Manfaat kumis kucing lainnya ialah menyehatkan saluran pembuangan. Ini termasuk menyembuhkan infeksi ginjal, infeksi kandung kemih, infeksi saluran kemih, sering buang air kecil, hingga menghancurkan batu kandung kemih.

3. Mengatasi batu empedu

Manfaat kumis kucing ini didapat dengan cara mengombinasikan ekstrak daun kumis kucing dengan tumbuhan lain, seperti Sonchus spp atau Barleria spp. Kombinasi ini juga diklaim bisa meringankan penyakit nefritis, batu empedu, dan diabetes.

4. Mengobati encok dan rematik

Manfaat kumis kucing dapat berasal dari kandungan enzim flavonoid yang mampu meringankan gejala encok. Selain dikonsumsi mentah, Anda bisa mencampur ekstrak kumis kucing dengan tanaman lain untuk memaksimalkan efek ini. 

5. Menurunkan tekanan darah

Manfaat kumis kucing berikutnya adalah menurunkan tekanan darah. Penelitian tahap awal memperlihatkan konsumsi suplemen yang mengandung ekstrak daun kumis kucing, berberine, monacolin, dan policosanols dalam dosis tertentu mampu mengatasi tekanan darah tinggi.

Itulah beberapa manfaat dari kumis kucing

Semoga Bermanfaat 😊😊

Penulis

foto Yoga
Yoga
KARANGANG BANGUN, MATESIH

Artikel Terkait

HATI HATI DENGAN DUDUK TERLALU LAMA
25 Juli 2018
Hal Yang Sunah Dilakukan Dihari Jumat
21 Februari 2020
Ini dia Beberapa Manfaat Cocor Bebek
02 Maret 2020
Daun Jarak? Inilah Manfaatnya
02 Maret 2020
Bisa Untuk Diet Inlah Beberapa Manfaat Beras Merah
02 Maret 2020
Tanaman Pakis? Inilah Manfaatnya
03 Maret 2020

Komentar