Logo Eventkampus

Sociopreunership Salah Satu Solusi Permasalahan Sosial Ekonomi Bangsa

access_time | label Berita
Bagikan artikel ini
Sociopreunership Salah Satu Solusi Permasalahan Sosial Ekonomi Bangsa

Kebangkitan sociopreuneurship menjadi tanda pertumbuhan ekonomi nasional yang berkeadilan sosial. Sociopreunership menjadi salah satu solusi bagi permasalahan sosial ekonomi bangsa.

Peran mahasiswa sebagai agen perubahan diharapkan mampu menciptakan lapangan pekerjaan untuk membantu mengentaskan permasalahan sosial ekonomi dengan pendekatan kreatif sociopreneur. Subdirektorat Pengembangan Karakter Mahasiswa adalah salah satu unit yang bertanggung jawab membentuk mahasiswa Universitas Gadjah Mada agar memiliki jati diri dan karakter yang kuat, termasuk dalam hal jiwa kepemimpinan dan kewirausahaan.

Oleh karena itu, Subdirektorat Pengembangan Karakter Mahasiswa senantiasa mengadakan kegiatan untuk pengembangan soft skill berupa seminar, workshop, pelatihan, kegiatan pengembangan kepribadian, dan lomba pengembangan karakter. Dalam upaya menumbuhkan jiwa kewirausahaan mahasiswa, universitas bersama dengan fakultas/sekolah secara komprehensif mengembangkan kegiatan dan komunitas yang bergerak di bidang kewirausahaan.

Salah satu program unggulan dibidang ini adalah Program Mahasiswa Wirausaha (PMW). Melalui program tersebut diharapkan terbentuk mahasiswa wirausaha yang terdidik, berkarakter, dan memiliki konsep bisnis yang jelas untuk mempercepat pertumbuhan pembangunan ekonomi menuju bangsa yang mandiri dan sejahtera.

“Kegiatan seminar kewirausahaan diharapkan mampu memberikan pengetahuan awal, semangat dan dorongan bagi mahasiswa untuk mempersiapkan diri khususnya menjadi sociopreneur dalam mendukung pengembangan ekonomi menuju kemandirian bangsa," ujar Drs. Suharyadi, M.Sc, Direktur Kemahasiswaan UGM, di PKKH, Minggu (17/11) saat membuka Seminar Kewirausahaan dalam rangka Festival Karakter Mahasiswa 2019.

Menurutnya, dengan mengikuti kegiatan ini mahasiswa memiliki bekal untuk mulai memperoleh ide pengembangan model bisnis dan pengelolaannya serta menghayati tanggung jawab sosial sebagai wirausahawan. Karena dari seminar ini, mereka mendapatkan informasi mengenai pengertian, fungsi dan peran sociopreneur dalam mendukung pertumbuhan ekonomi melalui pemberdayaan masyarakat.

Prof. Ir. Dwikorita Karnawati, M.Sc., M.Sc., Ph.D., salah satu pembicara, menyatakan mahasiswa harus memiliki sikap tangguh dalam menghadapi perubahan yang sangat cepat. Dunia saat ini, katanya, diwarnai dengan ketidakpastian di segala bidang.

“Jiwa sociopreunership berupa sikap tangguh dan mampu membaca risiko harus tumbuh agar sukses. Selain itu, jangan takut diketawain di saat memulai usaha," katanya. (Humas UGM/ Agung)



Sumber : https://ugm.ac.id/id/berita/18738-sociopreunership-salah-satu-solusi-permasalahan-sosial-ekonomi-bangsa

Penulis

foto Berita Kampus
Berita Kampus
Namaku Tom, saya akan memberikan informasi/ berita seputar kampus yang ada di Indonesia

Artikel Terkait

Fahmi Raih Penghargaan Pemuda Difabel Berprestasi dari Menpora
31 Oktober 2019
Bupati Kukar Harap Mahasiswa KKN UGM Bantu Berdayakan Masyarakat
27 November 2019
Pemerintah India Tawarkan 1.000 Beasiswa Program Doktor
09 Januari 2020
Tim Mobil Listrik Arjuna UGM Borong 4 Penghargaan Internasional FSEV Concept Challenge
24 Juli 2020
UGM Terima 2.069 Calon Mahasiswa Jalur SNMPTN
23 Maret 2021
FKH UGM Gelar ICAVESS 2021
31 Maret 2021

Komentar