Logo Eventkampus

Manfaat Anggrek Hitam Untuk Tubuh:

access_time | label Berita
Bagikan artikel ini
Manfaat Anggrek Hitam Untuk Tubuh:

Seperti bunga mawar, anggrek adalah salah satu jenis bunga yang cukup terkenal di antara bunga-bunga lainnya. Keindahan dan keharumannya membuat ia banyak dicari sehingga beberapa spesies bunga ini menjadi langka dan termasuk tumbuhan yang dilindungi salah satunya anggrek hitam. Bunga yang merupakan maskot flora dari propinsi Kalimantan Timur ini dilindungi dan dilestarikan di cagar alam Kersik Luway.

Tidak hanya indah anggrek hitam ternyata memiliki banyak manfaat lainnya terutama untuk mengobati berbagai penyakit yang sudah dilakukan oleh orang-orang zaman dahulu diberbagai belahan dunia. Hal ini didukung oleh berbagai kandungan nutrisi dan senyawa penting yang baik bagi tubuh seperti resin, protein, pati, dekstrin, sukrosa, logam gaffes, ptozenat, dan kalsium.  Berikut ini beberapa manfaat anggrek: 

1. Mengobati TBC

Penyakit lain yang juga bisa diobati dengan menggunakan ramuan anggrek hitam adalah TBC. Penyakit yang disebabkan infeksi bakteri mycobacterium tuberculosis ini menyerang paru-paru yang membuat penderitanya batuk hingga batuk berdarah, dada terasa nyeri, nafsu makan menurun, demam, hingga penurunan berat badan. Penggunaan anggrek hitam sebagai obat TBC banyak dilakukan di negara Inggris.

2. Mengobati TBC Usus

Selama ini kita mengenal TBC sebagai penyakit yang menyerang paru-paru. Namun ternyata kuman atau bakteri TBC ini juga bisa menyerang organ tubuh lainnya salah satunya usus sehingga penyakitnya disebut TBC usus. Terjadinya penyakit ini bisa disebabkan oleh beberapa hal seperti tidak sengaja menelan dahak atau makanan yang mengandung bakteri TBC sehingga sampai ke usus, kontaminasi melalui darah, kontaminasi melalui kelenjar getah bening, dan lain-lain. Selain menggunakan obat-obatan dokter kita juga dapat memanfaatkan obat alami seperti ramuan anggrek hitam untuk mengatasi penyakti ini.

3. Mengatasi Pendarahan Internal Dalam Tubuh

Tukak lambung merupakan luka yang timbul pada dinding lambung akibat lapisan dinding lambung yang terkikis. Luka ini dapat menimbulkan pendarahan internal di dalam perut. Untuk mengatasinya kita bisa memanfaatkan ramuan anggrek hitam. Dengan konsumsi secara rutin dan teratur pendarahan internal akibat tukak lambung ini akan berangsur membaik.

4. Sebagai Anti Diare

Meskipun umum terjadi namun diare terutama yang menyerang anak-anak sungguh mengkhawatirkan karena dikhawatirkan akan menyebabkan diare. Untuk mencegah dan mengatasi hal ini dapat dilakukan dengan mengonsumsi ramuan anggrek hitam.

5. Mengatasi Disentri

Begitu pula jika terjadi disentri dimana diare sudah cukup parah yang disertai dengan darah dan lendir serta timbulnya demam, mual, dan kram perut maka dianjurkan mengonsumsi ramuan anggrek hitam untuk mengatasinya.

Nah itu tadi beberapa manfaat anggrek hitam untuk tubuh, semoga bermanfaat. 

Penulis

foto Agung Setiawan
Agung Setiawan
Panggil saja Agung👌

Artikel Terkait

4 CARA MENGOBATI SAKIT GIGI YANG SANGAT AMPUH
05 Juli 2018
Daftar tanaman hias paling pas untuk rumah Indonesia
18 Juli 2018
5 Manfaat Air Lemon Hangat jika Diminum Setiap Hari
13 Januari 2020
Manfaat Buah Duwet atau Jamblang yang Ampuh Atasi Maag, Jantung Hingga Batuk
17 Januari 2020
Tak Hanya Segar, Ternyata Ini Khasiat Minum Air Lemon di Pagi Hari
13 Februari 2020
Manfaat Minyak Kemiri
12 Maret 2020

Komentar