Logo Eventkampus

6 TIPS JITU UPGRADE DIRI

access_time | label Lainnya
Bagikan artikel ini
6 TIPS JITU UPGRADE DIRI

Pernah ga sih kalian bosan karena hidup kalian stuck ‘disitu aja’? Hmmm, gapapa kok itu wajar-wajar aja. Perasaan bosan tersebut biasanya muncul karena kalian selalu melakukan aktivitas yang monoton setiap harinya. Sebagai contoh, setelah sekolah atau kuliah kalian lanjut ngerjain tugas, liat sosmed, terus lanjut tidur. Nah tiap hari gitu-gitu aja terus gimana ga bosan?! Coba deh sesekali ngelakuin hal-hal lain yang berbeda dan mulai berani keluar dari zona nyaman. Kalau kalian tetap berada di zona nyaman tentu saja kalian akan terus merasa bosan dan susah melakukan peningkatan diri. Atau justru kalian sudah memiliki keinginan untuk keluar dari zona nyaman dan berniat melakukan ‘upgrade’ diri? Tapi bingung harus mulai darimana? Yaudah yuk, simak 6 tips berikut!

Gali potensi diri

Potensi pada dasarnya adalah kemampuan pada diri seseorang yang bisa dikembangkan melalui usaha-usaha tertentu. Setiap orang tentunya memiliki potensi diri, namun sayangnya tak semua orang menyadarinya. Oleh karenanya diperlukan trik tertentu untuk bisa menggali potensi diri. Menggali potensi diri dapat dimulai dengan mencari tahu hal-hal yang kita sukai, sebagai contoh, apabila kalian suka berbicara maka coba deh sesekali memberanikan diri untuk melakukan public speaking di acara-acara tertentu. Jika mulai tertarik untuk mempelajari lebih dalam kalian juga bisa mengikuti kursus public speaking agar bisa menjadi pembicara profesional. Kita juga memanfaatkan potensi yang kita miliki untuk mendapatkan cuan. Menarik kan!

Rutin baca buku

Mulai sekarang coba tantang diri kalian buat baca buku atau jurnal minimal 15 menit sehari. Selain menambah wawasan, membaca buku juga dapat meningkatkan keterampilan berbahasa serta dapat mengurangi stress juga loh!

Simak podcast atau video edukasi

Kalian pasti sering kan menghabiskan waktu buat scrolling Instagram, facebook, tiktok dan sosial media lain? Nah, biasanya yang kalian tonton tuh konten-konten bermanfaat atau justru sebaliknya sih? Hayoo ngaku, pasti kebanyakan dari kalian lebih banyak scrolling konten-konten yang ga bermanfaat kan?! Nah, agar waktu luang kalian lebih bermanfaat, mulai sekarang coba deh  mulai dengerin podcast atau video edukatif menarik di platform seperti spotify ataupun youtube. Banyak loh channel youtube inspiratif seperti Success Before 30, Nadhira Nuraini Afifa, Gita Savitri yang bisa kalian tonton. Selain mengisi waktu luang, menonton channel-channel inspiratif tersebut tentu saja juga akan menambah ilmu dan wawasan kita.

Menabung dan mulai investasi

Mulai sekarang biasakan diri untuk menyisihkan penghasilan kalian untuk ditabung dan investasi. Ingat ya guys, sisihkan bukan sisakan. Kalian bisa menabung secara tradisional seperti dimasukkan celengan ataupun bisa menabung di bank. Sedangkan untuk investasi kalian bisa melakukannya dengan cara investasi emas, investasi reksadana, investasi saham, dan lain sebagainya. Dengan menabung dan berinvestasi sejak dini, maka peluang untuk mencapai kebebasan finansial dimasa tua menjadi semakin besar. Tunda keinginan untuk membeli barang-barang yang tidak bermanfaat dan mulailah mencoba menabung dan berinvestasi untuk masa depan yang lebih cerah.

Belajar skill baru

Menambah soft skill maupun hard skill di era saat ini merupakan suatu hal yang sangat penting dilakukan apalagi di era yang penuh persaingan seperti saat ini. Dalam dunia kerja, selain kemampuan akademis, skill tambahan juga menjadi poin plus bagi seseorang. Pembelajaran skill-skill tertentu dapat diperoleh dengan mengikuti kursus baik secara offline ataupun online, bahkan mempelajari skill tertentu juga bisa dilakukan dengan membaca buku atau menonton video di youtube.

Gabung ke komunitas positif

Dengan bergabung ke dalam komunitas tertentu dapat melatih kita untuk bersosialisasi, berkomunikasi dan mengatur waktu dengan baik. Selain itu, kita juga bisa menambah relasi dan melatih rasa empati karena bertemu dengan banyak orang dari berbagai latar belakang.

Gimana tipsnya? Cukup mudah kan? Atau cukup sulit? Eitss tenang-tenang, kalian gaharus ngelakuin tips-tips tersebut secara langsung dan menyeluruh kok. Kalian bisa mulai melakuakn perbaikan secara perlahan dan ngelakuin dari hal-hal yang kalian anggap mudah terlebih dahulu. Inget ya guys, perbaikan diri sekecil apapun lebih baik daripada tidak melakukan perbaikan sama sekali. Semoga artikel ini membantu kalian untuk bisa tumbuh menjadi pribadi yang mau belajar dan bertumbuh. Yuk melangkah maju!


Kredit: www.vectorstock.com (https://pin.it/4WHUTVJ)

Penulis

foto Vyta Bella
Vyta Bella

Komentar