Logo Eventkampus

Tips Memancing Ikan Di Sungai

access_time | label Tips & Trik
Bagikan artikel ini
Tips Memancing Ikan Di Sungai

Sebagai pemancing profesional tentu anda tahu betul bahwa setiap lokasi atau spot memancing memiliki karakter yang berbeda entah itu dilaut,rawa dan sungai.

Olah karenanya berikut ini akan kami sampaikan beberapa tips dan trik yang akan dapat anda gunakan untuk memancing ikan di sungai dengan langkah jitu dan terbukti ampuh anda gunakan.


Tips 1: Memilih Lokasi / Spot Mancing di Sungai

Spot mancing di sungai tidak boleh sembarangan apabila pemancing berharap mendapatkan ikan banyak. Tips memilih lokasi atau spot yang penting diperhatikan adalah dengan melihat aliran air.

Ikan yang berbeda jenis memiliki kesukaan yang berbeda-beda untuk bertempat di sungai.

 

Tips untuk memilih lokasi mancing ikan tawes di sungai: Ikan tawes (putihan) lebih suka dengan air yang aliran airnya agak deras, tapi juga tidak terlalu deras.

Ikan tawes ini merupakan ikan yang hidup bergerombol atau berkelompok dan umumnya dalam satu kelompok besrnya hampir sama. Jika agan pemancing hendak memancing ikan tawes, maka usahakan memilih lokasi sungai yang aliran airnya bisa terlihat, atau air terlihat jelas bergerak.

Tips lain untuk mencari ikan tawes adalah dengan memperhatikan adanya tanaman tepi sungai yang batang atau daunnya masuk ke air. Di spot ini, airnya lebih beriak dan umumnya tersangkut sampah sungai yang banyak mengandung makanan yang disukai ikan tawes. Pilih lokasi seperti ini, sebab diyakini akan lebih banyak ikan tawesnya.
 

Tips untuk memilih lokasi mancing ikan nila di sungai

Untuk ikan nila, umumnya suka di lokasi yang airnya lebih tenang dan banyak terdapat tumbuhan air ataupun tumbuhan darat yang masuk ke air. Lokasi ini sangat digemari ikan nila. Ikan nila juga suka dengan lokasi yang airnya agak memusar dengan gerakan lambat.

Tips penting dalam memilih lokasi ikan nila di sungai adalah ikan nila suka dengan lokasi di tepian sungai, tidak di tengah, meskipun terkadang ada sebagian ikan nila yang di tengah sungai, tapi ini sangat jarang. Jadi jika agan hendak menacing ikan nila di sungai, perhatikan tips-tips tersebut.
Tips untuk memilih lokasi mancing ikan lele, Sogo, dan Jambal di sungai:

Tips Untuk menentukan spot atau lokasi sungai dalam memancing ikan lele adalah: pilih lokasi yang airnya agak tenang, umumnya di pinggiran sungai, dan cari area yang berlumpur, jangan cari area yang berbatu. Untuk ikan Sogo, umumnya suka dengan air yang agak deras aliran airnya dan condong di tengah sungai.

Untuk ikan Patin (Djambal) umumnya suka dengan lokasi sungai yang dalam. Bagian spot sungai yang dalam umumnya banyak terdapat ikan Jambal yang besar-besar.

Ikan jambal suka berlindung sehingga ikan Jambal akan mudah didapat di sungai yang banyak tanamannya. Ikan Jambal memiliki sifat pemangsa, sehingga ikan Djambal juga akan mudah dijumpai di sungai yang banyak ikan kecilnya.

Nah itulah beberapa tips dan trik untuk memilh spot memancing yang tepat terutama jika anda menentukan spot memancingnya itu disungai dengan beragam jenis ikan yang berbeda.

 

Semoga Bermanfaat :D

Penulis

foto SETO TRI WIBOWO
SETO TRI WIBOWO

Artikel Terkait

Kenali Kepribadian Anda Melalui Tanda Tangan
15 Februari 2018
Haruskah pakai antivirus di android??
15 Februari 2018
Berikut ini Misteri Yang Ada Di Gunung Merapi
19 Februari 2018
kamu sering merasa lapar..? kamu harus makan makanan ini..!
21 Februari 2018
10 Cara Menghilangkan Rasa Pedas
23 Februari 2018
Bahaya Minum Air Es Setiap Hari
26 Februari 2018

Komentar