Logo Eventkampus

7 Lagu Indonesia Bertema Ulang Tahun Cocok Buat Remaja

access_time | label Lainnya
Bagikan artikel ini
7 Lagu Indonesia Bertema Ulang Tahun Cocok Buat Remaja
  • 7 Lagu Indonesia Bertema Ulang Tahun Cocok Buat Remaja

 

Lagu ulang tahun

Di setiap momentum perayaan ulang tahun rasanya tidak lengkap kalau belum ada lagu-lagu bertema ulang tahun yang dinyanyikan bukan, dan sering kita jumpai lagu untuk ucapan selamat ulang tahun yang umum kita jumpai yang seperti berikut:

Selamat ulang tahun kami ucapkan..
Selamatpanjang umur kita kan doakan..
Selamat sejahtera, sehat sentosa..
Selamat panjang umur dan bahagia..

Itu ya lirik lagu selamat ulang tahun yang paling populer kita dengar. Seringkali juga dinyanyikan dalam versi bahasa inggris.

Ada juga lagu yang tetap populer sepanjang masa, terlebih lagu untuk ungkapan selamat ulang tahun, sebagai pertanda bertambahnya usia (juga berkurangnya umur) biasa disisipkan dengan kue dan tiupan lilin, serta banyak kado, doa dan harapan yang di dapat dari momentum perayaan ulang tahun.

Nah, kali ini aku akan kasih info tentang lagu bertema ulang tahun yang berbeda, yaitu lagu-lagu dari band lokal Indonesia yang bertemakan ulang tahun menarik dan pemberi semangat. Lebih tepatnya daftar lagu ulang tahun yang ada disini untuk kelangan remaja ya, kalau untuk anak-anak, ibunda dan ayah tercinta ada lagi tersediri.

Lagu-lagu ini bisa kamu persembahakan buat kakak, adik, sahabat juga kekasih kamu. Eaa, yuk simak ulasannya..

 

  • 1. Jamrud – Selamat Ulang Tahun

Lagu Jamrud yang amat fenomenal selain pelangi di matamu ini adalah lagu “selamat ulang tahun” yang masih eksis sampai sekarang. Lagu ini sangat umum kita dapati saat momentum perayaan-perayaan ulang tahun sahabat waktu di kafe-kafe dan tempat EO lainnya.

Konsep pemutarannya ada yang dengan musik rekaman pengisi hiburan suasana, ada juga yang dinyanyikan secara langsung dengan kolaborasi penyanyi dan pemain gitar akustik. Di tambah lagi cerewetnya pembawa acara, lagu jamrud – Selamat Ulang Tahun ini lagu yang menggugah suasana saat momentum perayaan hari ulang tahun.

Lagu “selamat ulang tahun” ini dari album Sydney 090102 (2002),

Kutipan liriknya:

Semoga Tuhan..
Melindungi kamu..
Tercapai semua angan dan cita-citamu.
Mudah-mudahan diberi umur panjang..
Sehat selama-lamanya..

 

  • 2. KLa Project – Tambah Usia

KLa Project adalah grup musik yang berasal dari Jakarta yang didirikan pada tahun 1998. Grup musi ini memiliki ciri khas lagu-lagunya yang cukup menyentuh tapi tidak melow, cukup enak untuk didengarkan.

Kla Project juga mempunyai single lagu yang bertema tentang ulang tahun dengan judul “tambah usia” yang dirilis pada tahun 2000 dengan album yang bernama Klasik.

Kutipan Liriknya:

Bertambah satu usiamu Ohh…
semoga penuh warna
Semakin indah hatimu
berikan cinta tuk semua

 

  • 3. Endank Soekamti – Heavy Birthday

Endank Soekamti ini selalu memberi sajian lagu yang berbeda untuk karya lagu-lagunya. Band ini cukup terkenal dengan lagu-lagunya yang enak di dengar serta ciamik, coba aj perhatikan  untuk lagu yang bertemakan ulang tahun ini, dari kata happy di ganti dengan “heavy”.

Seperti itulah khas dari Endank Soekamti, lagu Heavy Birthday adalah salah satu lagu yang bertema tentang ulang tahun.

Dari judulnya aja kita sudah dibuatnya mengernyitkan dahi. Kenapa tidak, kata Happy diganti dengan Heavy yang sangat berbeda maknanya, tetapi inti lagu ini tentang ulang tahun yang dirilis tahun 2014 lalu dengan album KOLABORASOE.

Kutipan Liriknya:

Happy birthday to you we hope you happy everytime..
Sukses selalu untukmu..
Happy birthday to you we love you..
Happy birthday to you we love you.

 

  • 4. Pee Wee Gaskins – Selama Engkau Hidup

Pee Wee Gaskins adalah band di kalangan anak muda dengan ciri khas mempunyai fans bernama dork juga mengeluarkan single tentang ulang tahun.

Lagu ini sebagai soundtrack ulang tahun yang anak muda banget, musiknya berenergi dengan lirik yang bernuansa warna-warni, pastinya anak gaul suka dengan lagu ini. Singlenya berjudul “selama engkau hidup” rilis di tahun 2010 dengan album Ad Astra Per Aspera. 

Kutipan Liriknya:

Selamat ulang tahun
jangan jadi tua dan menyebalkan
selamat ulang tahun kawan
dan kejarlah yang terbaik
selama engkau hidup

 

  • 5. Dewi Lestari – Selamat Ulang Tahun

Dewi Lestari atau akrab dipanggil Dee ini awalnya adalah seorang penyanyi, sekarang Dee lebih dikenal sebagai penulis novel-novel yang cukup fenomelnal dan banyak di-film-kan. Namun kak Dee juga masih menjadi penyanyi sampai saat ini meskipun jarang show untuk menyanyi.

Lagu berjudul “selamat ulang tahun”  yang dibawakan Dee ini rilis pada tahun 2008 pada album Rectoverso.

Kutipan Liriknya:

Tahanlah, wahai Waktu
Ada “Selamat ulang tahun”
Yang harus tiba tepat waktunya
Untuk dia yang terjaga menantiku

 

  • 6. Gigi – Selamat Ulang Tahun

Gigi adalah grup musik asal Bandung dengan aliran musik jenis pop dan rock yang berdiri pada 22 maret 1994. Gigi termasuk band papan atas Indonesia dengan musik-musiknya yang penuh dengan sensasi.

Grup musik ini juga merilis lagu bertema ulang tahun dengan judul “selamat ulang tahun”, dirilis pada tahun 2007 di dalam album 2 x 2. Lagu ini berisikan tentang ulang tahun juga romantisme yang cukup sweet.

Kutipan Liriknya:

Seiring waktu berjalan usiamu
Terucap untuknya selamat ulang tahun

 

  • 7. Kahitna – Selamat Ulang Tahun Cinta

Lagu kahitna yang satu ini juga bertema ulang tahun tetapi ini khusus diberikan kepada kekasih hati untuk membuat suasana ulang tahun sang kekasih menjadi lebih romantis.

 

Kutipan Liriknya:

Perjalanan waktu takkan melihat
Siapa dan apa dari dirimu
Tapi bagaimanakah kau mengisi hidupmu
Menjadi lebih indah
Saat hari ulang tahunmu

Sebenarnya masih ada banyak lagu bertema ulang tahun yang dinyanyikan oleh musisi Indonesia, tapi cukup tujuh saja yang bisa aku sebutin disini.

Penulis

foto jafar
jafar

Artikel Terkait

10 Cara Ini Akan Menghilangkan Flek Wajah Secara Mudah dan Alami!
04 Januari 2018
fakta VKook
16 Januari 2018
Pendidikan Karakter Sejak Anak Usia Dini
19 Januari 2018
Pendakian Gunung Andong Via Dusun Gogik
19 Januari 2018
Tips Meredakan Amarah yang Memberontak
22 Januari 2018
Arti dari Istilah Kill di Mobile Legends ! Bagi yang baru bermain. Wajib baca!
22 Januari 2018

Komentar