Logo Eventkampus

Pasangan Rachmawan dan Ashfiya melaju ke final

access_time | label Berita
Bagikan artikel ini
Pasangan Rachmawan dan Ashfiya melaju ke final

Tim voli pantai putra Indonesia 1, Ade Candra Rachmawan/Mohammad Ashfiya, melaju ke final setelah berhasil mengalahkan pasangan Indonesia 2, Gilang Ramadhan/Danangsyah Yudistira Pribadi, pada pertandingam bola voli pantai Asian games 2018 di Arena Jakabaring Sport City, Palembang, Sumsel, Minggu.

Tim voli pantai putra Indonesia 1 yang diperkuat Ade Candra Rachmawan/Mohammad Ashfiya sukses meraih kemenangan dua set langsung setelah menaklukan rekan senegaranya pasangan duet Gilang Ramadhan/Danangsyah Yudistira Pribadi.

Pada set pertama pasangan Ade Candra Rachmawan/Mohammad Ashfiya mengungguli pasangan Gilang Ramadhan/Danangsyah Yudistira Pribadi dengan meraih skor 21-13.

Begitu juga pada set kedua pasangan duet Ade Candra Rachmawan/Mohammad Ashfiya berhasil menundukkan pasangan duet Gilang Ramadhan/Danangsyah Yudistira Pribadi dengan skor 21-19 pada pertandingan bola voli pantai di Arena Jakabaring Sport City, Palembang, Sumatera Selatan tersebut.

Ade Candra Rachmawan yang didampingi Mohammad Ashfiya, Gilang Ramadhan dan Danangsyah Yudistira Pribadi mengatakan, tim yang ke final itu bukan perjuangan sendiri tapi tim Indonesia.

Menurutnya, tim Indonesia 1 dan Indonesia 2 ini adalah tim bola voli pantai yang terbaik.

Ia menuturkan, yang masuk final memperjuangkan medali emas dan yang masuk peringkat tiga dan empat memperjuangkan perunggu. Jadi, satu emas dan satu perunggu, ujarnya.

Sementara untuk menghadapi tim voli pantai putra Qatar di final nanti, tim akan bermain lepas karena ini ajang pembuktian juara.

"Kita akan bermain 'all out' karena tim Indonesia juga didukung suporter," katanya seraya menyatakan sudah pernah bertemu dengan pemain Qatar tersebut.

Penulis

foto nova
nova

Artikel Terkait

seminar tentang perlindungan Hukum tenaga kerja indonesia dalam era masyarakat ekonomi asean (Mea)
14 Juni 2017
AYO KENALI VIRUS RUBELLA
05 Januari 2018
tips mengatasi kejenuhan
18 Januari 2018
Perjuangan Hidup Tanpa Kata Menyerah
19 Januari 2018
Ritual Sebelum Bertanding di Muaythai
19 Januari 2018
Gunung Kembar SINDORO SUMBING
22 Januari 2018

Komentar